Follow Us

facebookinstagramyoutube_channeltwitter

Inspirasi Desain Kamar Mandi Industrial, Sejuk Banyak Bukaan

Fata - Jumat, 21 Desember 2018 | 10:40
Inspirasi Desain Kamar Mandi Industrial, Sejuk Banyak Bukaan
Aditia Rianda Mulia

IDEAonline - Inspirasi desain kamar mandi bisa muncul karena permasalahan kamar mandi yang dihadapi pemilik rumah.

Salah satu masalah yang bisa memicu munculnya inspirasi desain kamar mandi adalah aroma tak sedap yang muncul pada kamar mandi yang mengganggu kenyamanan.

Inspirasi desain kamar mandi semi terbuka dapat menjadi solusi untuk masalah ini.

Rabani Kusuma Putra, arsitek dari Nimara Architect menampilkan inspirasi desain kamar mandi milik Budi Apriyanto di Kemayoran, Jakarta Pusat.

Memanfaatkan hembusan angin yang masuk lewat bukaan, kamar mandi di lantai 3 ini terasa sejuk saat menjelang sore hari.

Baca Juga : Ciptakan Kenyamanan dengan 3 Inspirasi Desain Kamar Mandi Unik Ini!

Kehadiran dua bukaan berupa dua pintu besar pada dinding bagian kanan dan kiri membuat kamar mandi memiliki sirkulasi yang lancar.

Bau tak sedap pada kamar mandi pun tak akan muncul karena tersapu oleh udara yang masuk dari bukaan.

“Suatu ruangan harus punya sirkulasi udara yang lancar, jadi ruang enggak pengap dan udaranya selalu segar. Saya bikin dua bukaan besar, yang satu dibiarkan terbuka dan satu lagi ditutup pintu kaca supaya enggak tempias,” jelas Rabbani.

Selain bukaan, sang arsitek menghadirkan taman vertikal dan taman yang berada di area belakang bukaan tersebut.

Baca Juga : 3 Inspirasi Desain Kamar Mandi Apartemen, Tak Lagi Terlihat Sempit!

Halaman Selanjutnya

Editor : iDEA





PROMOTED CONTENT

Latest

Popular

Tag Popular