IDEAonline -Desainer interior asal Amerika Ken Fulk menjadi salah satu pelopor dibalik warn pastel di restoran dan bar baru di Miami Design District, yaitu Swan and Bar Bevy.
Tempat berlantai dua ini baru saja dibuka untuk umum pada November 2018 lalu.
Ken Fulk sengaja memilih estetika tropis dengan nuansa flora lokal untuk restoran dan bar ini.
"Kami menciptakan halaman yang terasa sangat pribadi, jadi itu menghadap ke dalam dan tidak cerah, mengkilap, dan menghadap ke luar," kata Fulk seperti yang dilansir drai Dezeen (27/12).
Baca Juga : Liburan Akhir Tahun, Kepoin Gedung National Gallery Singapore, Warisan Bersejarah dengan Modernitas!
Interiornya dihiasi dengan warna-warna permen yang mengingatkan masa kejayaan Miami di tahun 1920-an.
"Restoran itu memang memiliki bakat feminin," kata Fulk.
Saat memasuki ruang melalui pintu kaca, terdapat sebuah mini bar pada tengah ruangan.
Counter pewter berbentuk tapal kuda disertai dengan bangku dan dilengkapi dengan onyx merah muda.