Follow Us

7 Inspirasi Desain Bata, Bikin Rumah Tampil Alami dan Tropis!

Siti Nahdiatul Fata Murtaza - Jumat, 15 Februari 2019 | 20:00
7 Inspirasi Desain Bata, Bikin Rumah Tampil Alami dan Tropis!
Arif Budiman

IDEAonline – Meski dikenal sebagai material konvensional dan berumur “tua”, namun ternyata bata semakin banyak dikagumi banyak orang.

Ada yang menerapkannya di seluruh dinding, tetapi ada juga yang menggunakannya hanya sebagai aksen di salah satu sudut interior atau eksterior rumah.

Menariknya lagi, batu bata ini cocok diaplikasikan dengan konsep desain apapun, baik modern, minimalis, industrial, atau tradisional.

Baca Juga : Inspirasi Kamar Tidur dengan Bata Ekspos Unik ala @yudhipuspa

Begitu pun dengan tampilannya, ada yang diekspos langsung atau ada juga yang dicat untuk mempercantik wujud bata dan menyelaraskan warna ruang.

Banyaknya desain bata yang ada saat ini, memotivasi IDEA untuk menyajikan beberapa inspirasi desain bata yang bisa kamu contek idenya. Seperti apa idenya?

Berikut ini beberapa aplikasi bata yang sangat menginspirasi.

1. Tampilan taman yang menyejukkan akan menjadi lebih menarik dengan kehadiran dinding bata.

Adeline Krisanti

Baca Juga : Agar Tampilan Bata Ekspos Tetap Menawan, Perhatikan Perawatannya

Bata merah yang diekspos mempertegas kesan tropis pada taman ini.

Cukup dengan menambahkan bata di bagian satu dinding saja, mampu menciptakan taman tropis yang menyejukkan.

Editor : Maulina Kadiranti

Baca Lainnya

Latest