Follow Us

5 Inspirasi Desain Kamar Mandi Penuh Ketenangan

Devi F. Yuliwardhani - Kamis, 10 April 2014 | 06:30
5 Inspirasi Desain Kamar Mandi Penuh Ketenangan
Devi F. Yuliwardhani

5 Inspirasi Desain Kamar Mandi Penuh Ketenangan

iDEAonline.co.id - Anda bingung untuk mendesain kamar mandi?. Memang tak gampang, apalagi jika kita ingin menciptakan suasana tenang saat mandi malam. Melepas penat setelah seharian bekerja.

Kini, Anda tak perlu bingung lagi. Karena sudah ada berbagai desain kamar mandi yang bisa menciptakan suasana tenang. Ditambah dengan banyaknya produk shower head dengan bermacam-macam bentuk, membuat kita semakin mudah mendesainnya.

Untuk memudahkan Anda, berikut 5 inspirasi desain kamar mandi bernuansa penuh ketenangan yang bisa dijadikan inspirasi.

1. Kamar mandi bergaya luxury

Kamar mandi yang satu ini memang terlihat seperti kamar mandi di luxury hotel. Penempatan di tengah-tengah ruangan, serta hanya ditutupi kaca bening. Kamar mandi ini didominasi oleh warna abu-abu, sedangkan untuk penerangannya, memakai lampu LED berwarna biru. Pemilihan shower head-juga termasuk unik, shower head-nya di tempelkan di atap. Hal ini membuat sensasi tersendiri saat mandi. Dijamin, nuansa tenang pun akan tercipta.

2. Kamar mandi menyatu dengan alam

Jendela yang terletak di atas dan di samping, membuat kamar mandi seakan-akan menyatu dengan alam. Dengan adanya jendela ini pula kita dapat melihat suasana luar yang dapat membawa ketenangan saat mandi.

3. Kamar mandi di tengah ruangan

Desain kamar yang satu ini berbeda dengan yang lain. Betapa tidak? kamar mandi yang satu ini diletakan di tengah-tengah ruang tidur. kamar mandi ini dibatasi hanya dengan kaca. Sedangkan shower head-nya ditempatkan di atap.

Halaman Selanjutnya

4. Kamar mandi bermandikan cahaya matahari
1 2

Editor : Devi F. Yuliwardhani

Latest

Konsisten Dukung Konstruksi Berkelanjutan, Onduline Indonesia Kembali Raih Sertifikat Green Label Indonesia
Ciptakan Kamar Tidur Nyaman Layaknya di Hotel Bintang Lima, Tipsnya Gunakan Produk dari IndoLinen
Sambut Ramadhan, Nippon Paint Perkenalkan Koleksi Cat Tren Warna Ramadan 2024
ASEAN Steel Architecture Award 2024 Kembali Digelar, Ini Kategori dan Syarat Pendaftarannya

Popular

Tag Popular