Follow Us

Langkah-Langkah Mendekorasi Rumah

Sabrina Alisa - Rabu, 08 Juni 2016 | 08:00
Langkah Langkah Mendekorasi Rumah
Sabrina Alisa

Langkah Langkah Mendekorasi Rumah

iDEAonline.co.id - Mendekorasi rumah adalah pekerjaan yang menyenangkan. Sebab, di sinilah Anda bisa mengeksplorasi kemampuan dalam memadu-padankan benda-benda. Namun, pekerjaan ini bisa jadi memusingkan bila tidak melewati tahap perencanaan yang matang. Untuk itu, sebelum memulai dekorasi, Anda harus melewati langkah-langkah di bawah ini agar tidak ada barang terbeli yang percuma.

1. Tentukan tema ruangan

Langkah paling pertama yang harus Anda lakukan adalah menentukan tema besar desain dapur Anda. Tema akan menjadi garis panduan Anda ketika mencari pernak-pernik dekorasi. Berpegang pada tema juga akan menghindarkan Anda dari membeli barang yang sia-sia. (foto: awdac.com)

Baca juga: Berbagai jenis ide tema untuk ruang

2. Membuat lay-out furnitur

Bila dapur telah lama ditempati, buatlah lay-out berdasarkan furnitur yang telah ada. Dari situ, Anda akan mendapatkan gambaran ruang-ruang mana saja yang masih kosong. Pun, Anda dapat memprediksi barang-barang apa saja yang dapat diletakkan di sisa ruang tersebut. Tidak hanya dapur saja, ruang yang lain pun juga. (foto: abritofhappiness.blogspot.com)

Baca juga: Aman dengan layering layout

3. Tentukan skema warna

Bila sudah menentukan jumlah dan jenis furnitur, buatlah skema warna, dari mulai warna cat hingga warna aksesoris. Sebagai informasi, skema warna bukan berarti menentukan satu buah warna untuk keseluruhan benda. Anda bisa memilih gaya monokrom dengan menggabungkan beberapa warna dalam satu palet atau pilihlah warna yang saling berkomplementer. (foto: wallpapermania.eu)

Halaman Selanjutnya

Baca juga: Suasana ruang ditentukan oleh warna
1 2

Editor : Sabrina Alisa

Latest

Ciptakan Kamar Tidur Nyaman Layaknya di Hotel Bintang Lima, Tipsnya Gunakan Produk dari IndoLinen
Sambut Ramadhan, Nippon Paint Perkenalkan Koleksi Cat Tren Warna Ramadan 2024
ASEAN Steel Architecture Award 2024 Kembali Digelar, Ini Kategori dan Syarat Pendaftarannya
Raih Penghargaan Top Brand ke-4 Kali,  Ini Komitmen dan Keunggulan Fortress Pintu Baja Motif Kayu

Popular

Tag Popular