Follow Us

5 Inspirasi Kreasikan Dinding Rumah Anda

- Rabu, 30 Agustus 2017 | 08:30
5 Inspirasi Kreasikan Dinding Rumah Anda
idea

5 Inspirasi Kreasikan Dinding Rumah Anda

iDEAonlineiDEA lovers suka mendesain sudut-sudut ruangan? Dinding bisa menjadi sasaran utama untuk berkreasi di rumah.

Berbagai aspek pun dapat dimanfaatkan untuk meningkatkan estetika bangunan, salah satunya dengan berkreasi pada dinding rumah menggunakan papan gypsum (drywall).

Mengapa drywall? Karena sistem ini akan mempermudah Anda dalam mendesain ulang ruangan dengan lebih mudah dan sederhana.

Selain berfungsi sebagai struktur yang memperkokoh bangunan, variasi pada drywall juga dapat mempercantik setiap sudut ruangan.

Mau tahu variasi apa saja yang dapat dikreasikan pada dinding rumah Anda? Yuk intip 5 ide di bawah ini:

1. Gantung lukisan pada ruang koridor

Foto oleh Dok. Gyproc
Koridor rumah umumnya terkesan sepi dan tidak bervariasi.

Untuk menyiasatinya Anda dapat memanfaatkan ragam lukisan dengan ukuran yang berbeda-beda guna memberikan kesan ramai dan menarik pada dinding yang polos di koridor rumah.

2. Manfaatkan ruang lebih pada dinding

Foto oleh Dok. Gyproc
Bagi Anda yang memiliki ruang kamar dengan luas terbatas, dapat juga memanfaatkan ruang lebih pada dinding sebagai media untuk menggantung televisi atau benda lainnya. Selain praktis, ruang kamar pun akan menjadi lebih rapi karena sistem dinding menggunakan papan gypsum akan mempermudah instalasi listrik pada dinding. Simpel bukan?

3. Pajang barang kesayangan di ruang keluarga

Foto oleh Dok. Gyproc
Anda punya barang kesayangan? Tentunya ingin dipajang pada tempat yang sering terlihat, bukan?

Editor : iDEA

Latest