Penulis: Rasantika M. Seta
Editor: Healza Kurnia H.
iDEAonline -Untuk menciptakan nuansa asri nan hijau di rumah adalah dengan membuat taman atau menaruh beberapa tanaman di spot-spot yang sering membuat tubuh menjadi gerah.
Salah satu yang seringkali menjadi tempat untuk menaruh tanaman agar rumah menjadi teduh adalah di atascarport.
Dalam memilih tanaman yang bisa dipasang di atas atapcarportpun tidak bisa sembarangan, jika keliru justru bisa membuatcaportterkesan kumuh.
Untuk memilih tanamannya, iDEA Lovers bisa memilih tanaman yang memanjat dan membelit.
Baca juga: Paduan Skandinavia nan Apik dan Rustik di Kamar Anak Monokrom @rumah_louie
Jenis tanaman memanjat umumnya berbatang kayu dan kaku.
Ia tumbuh meninggi, bercabang, dan beranting, sedangkan yang membelit pada umumnya lebih halus, tidak berkayu, serta memiliki sulur.
Kedua jenis tanaman ini akan subur jika diberi rambatan.
Lalu bagaimana cara memilih tanaman yang pas?
Baca juga:Kesan Romantis di Ruang Keluarga @lilystia dengan Pencahayaan Redup