Follow Us

Agar Tak Berbau dan Tetap Bersih, Ikuti 5 Cara Bersihkan Mesin Cuci

Alfa - Jumat, 24 Agustus 2018 | 14:55
Noda dari pakaian ataupun bekas deterjen dapat mengotori bak mesin cuci.
Freshome.com

Noda dari pakaian ataupun bekas deterjen dapat mengotori bak mesin cuci.

IDEAonline - Saat menggunakan peralatan seperti mesin cuci terkadang lupa bahwa alat ini perlu dibersihkan.Tujuannya, untuk membuat mesin tetap bekerja secara prima.Sering terbilas oleh air bukan berarti bagian dalam mesin dalam keadaan bersih.Noda dari pakaian ataupun bekas deterjen dapat mengotori bak mesin cuci.Bila dibiarkan, bisa mempengaruhi hasil pembilasan pakaian ketika proses pencucian berlangsung.

Baca juga : Jelang Hari Idul Adha, Yuk Lakukan Tips Ini Agar Rumah Tetap BersihPastikan bagian dalam mesin cuci tetap bersih.Ada tips sederhana yang bisa kamu kerjakan dengan cepat agar mesin cuci tetap bisa berfungsi dengan baik.1. Bilas dengan air bersih

Setelah selesai mencuci pakaian di mesin, bilaslah bagian dalam mesin cuci dengan air bersih.

2. Operasikan mesin cuci

Setelah dibilas dengan air bersih, nyalakan kembali dan biarkan bekerja selama satu siklus.Biarkan air mengalir sepenuhnya untuk menghilangkan partikel benang dan kotoran kecil yang terjebak dalam lubang bak mesin.

Baca juga : Budayakan Antri, Dinda Atlet Panahan Bocorkan Ruang Makan Atlet Asian Games

3. Bersihkan noda air

Untuk membersihkan noda air atau garam dari bak mesin cuci, gunakan cuka putih.

Caranya, tuangkan beberapa tetes cuka putih pada bagian yang bernoda.

Diamkan selama 5-10 menit lalu bilas dengan air dingin.

Baca juga : Greysia Polii Raih Perunggu di Asian Games 2018, Yuk, Tengok Rumah Kediamannya

Halaman Selanjutnya

4. Pakai perasan lemon
1 2

Editor : Alfa

Latest