Follow Us

facebookinstagramyoutube_channeltwitter

Intip Material Vinyl untuk Hunian, Alternatif Mahalnya Lantai Kayu

Hikmah - Kamis, 08 November 2018 | 17:40
Ilustrasi Lantai Vinyl

Ilustrasi Lantai Vinyl

IDEAonline - Menyukai karakter kayu dan ingin mengaplikasikannya sebagai pelapis lantai?

Sayangnya, harga kayu yang mahal dan perawatannya yang sulit membuat sebagian orang berpikir dua kali sebelum menggunakannya.

Tenang! Untuk menyiasatinya kamu bisa menggunakan material vinil sebagai pengganti kayu asli.

Dari segi tampilan, vinil mempunyai banyak pilihan motif dan tersedia dalam beragam warna dan gaya.

vinil

vinil

Baca Juga : Kaleng Bekas Hingga Bohlam, Simak 5 Ide Manfaatkan Barang Bekas untuk Dekorasi Kamar

Dirancang meniru material lain, vinil serupa dengan bebatuan atau kayu. Sekilas, kamu akan sulit melihat perbedaan antara lantai vinil dengan material aslinya.

Begitu pula dengan perawatan yang terbilang praktis untuk dirawat dan diaplikasikan pada hunian.

Material ini juga tidak mudah tergores jika dibandingkan dengan material kayu sehingga mampu menahan benturan dan tak mudah retak.

vinil

vinil

Vinil juga diyakini mampu bertahan lama, bahkan beberapa produsen lantai mengklaim bahwa produk mereka mampu bertahan antara 15 hingga 20 tahun.

Baca Juga : Tingkatkan Kualitas Hidup dengan Hunian Jungalow A la Justina Blakeney

Tertarik untuk mengganti lantai rumah dengan material vinil, IDEA Lovers?(*)

Editor : iDEA

Baca Lainnya





PROMOTED CONTENT

Latest

Popular

Tag Popular