IDEAonline - Sejumlah orang terjebak di dalam lift yang jatuh dari lantai 95 berhasil diselamatkan oleh sejumlah petugas pemadam kebakaran pada Senin(19/11).
Tidak tanggung-tanggung, lift di gedung 875 North Michigan Avenue, Chicago, Amerika Serikat, itu jatuh 84 lantai dari lantai 95 menuju lantai 11.
Menurut laporan The Chicago Tribune, Senin (19/11/2018), ada enam orang yang masuk ke lift itu, termasuk seorang perempuan yang sedang hamil.
Baca Juga : Lamar Sabrina Chairunnisa, Deddy Corbuzier Tunjukan Hunian Mewahnya Lengkap dengan Ruang Olahraga Pribadi
Sebelumnya, mereka baru keluar dari suatu rumah makan di lantai 95 gedung pencakar langit yang dulunya bernama The John Hancock Center itu.
Ketika berada di dalam lift, mereka sempat mendengar bunyi berisik .
Mereka juga merasakan kecepatan yang lebih kencang dari biasanya, seperti ada sebuah guncangan.
Untungnya, salah satu kabel mampu menahan kecepatan jatuhnya lift tersebut dan menghindarkannya dari kerusakan.
Baca Juga : Hostel di Yogyakarta Ini Punya Konsep Nyeleneh Layaknya Gudang Mobil Bekas, Unik Banget!
Lift tersebut akhirnya berhenti, dan terjebak di lantai 11.
Para petugas dari satuan pemadam kebakaran pun datang untuk menyelamatkan orang-orang yang terjebak di dalam lift.
Untuk menuju lantai 11, petugas bahkan membobol tembok mulai dari area parkir mobil sampai 10 lantai ke atas.
Hingga kini, lift tersebut dan dua lift lainnya tidak dioperasikan untuk sementara waktu agar dapat diperbaiki.
Baca Juga : Berdinding Kaca Transparan, Kamar Mandi Umum Ini Berada di Alam Terbuka
Petugas yang berwenang pun masih melakukan penyelidikan mengenai penyebab kejadian tersebut. (*)