Ide Renovasi Rumah di Lahan 225 m2, Gabungan Hunian dan Indekos

Kamis, 22 November 2018 | 12:05
Wijoyo Hendromartono

Tampak depan desain ide renovasi rumah di lahan 225 m2

IDEAonline - Ide renovasi rumah ini berawal dari kebutuhan pemiliknya yang ingin membuat usaha di rumah berupa tempat kos.

Tak mudah membuat desain ide renovasi rumah yang lahannya menyatu dengan bangunan rumah pemilik.

Permasalahan mencari desain ide renovasi rumah yang menyatu dengan indekos dialami oleh Yulianti.

Ia memiliki sebidang lahan di kompleks perumahan berukuran 15m x 15 m atau 225 m2 dan mencari desain ide renovasi rumah.

Lahannya menghadap timur di depan dan belakang lahan terdapat jalan.

Baca Juga : Ide Renovasi Rumah, 3 Tips Aman Memilih Cat untuk Kamar Anak

Sementara kanan dan kiri berbatasan dengan rumah tetangga.

Di lahan ini, ia ingin mendirikan rumah tinggal sekaligus tempat indekos.

Untuk indekos, rencananya berdiri di atas lahan seluas 5m x 15m, untuk dibuatkan 8 buah kamar.

Sisa lahan rencananya akan dipakai untuk rumah tinggal.

Adapun ruang yang kami butuhkan di antaranya ruang tamu mungil, ruang keluarga, ruang makan, ruang tidur utama (kamar mandi di dalam), musala, dan musala.

Atas permasalahan kebutuhan ruang ini, Wijoyo Hendromartono, arsitek, memberikan desain ide renovasi rumah.

Baca Juga : Ide Renovasi Rumah Tipe 78 M2, Memindahkan Dapur Menghadap Taman

Menurut WIjoyo Hendromartono, sebelum membuat tempat indekos yang menjadi satu dengan rumah tinggal, pemilik rumah perlu merencanakan konsep rumah indekos yang ingin dibuat.

Apakah akan membuat indekos khusus pria/wanita atau campur, apakah tiap kamar memiliki kamar mandi dalam atau tidak, apakah menyediakan jasa sarapan, cuci pakaian, atau pembersihan kamar, dsb.

Secara garis besar, pemilik rumah sudah menyediakan area atau zona khusus di lahan rumah untuk indekos.

Dengan demikian sudah dapat dipastikan bahwa rumah indekos terpisah dengan tempat tinggal.

Dengan demikian rumah indekos juga harus memilki akses sendiri, yang terpisah dengan tempat tinggal dan kegiatan keluar dan masuk sehari-hari dari penyewa kamar indekos tidak akan mengganggu kegiatan pribadi keluarga pemilik rumah.

Baca Juga : Ide Renovasi Rumah, Cermati 7 Kesalahan Pemakaian Saat Meramu Semen

Wijoyo Hendromartono
Wijoyo Hendromartono

Denah bangunan ide renovasi rumah di atas lahan 225 m2.

Untuk mengakomodasi kebutuhan jumlah kamar indekos seperti yang diinginkan, rumah indekos dibuat oleh Wijoyo Hendromartono menjadi 2 lantai.

Kamar tidur di buat dengan ukuran ideal minimal, yaitu 3m x 3m.

Namun karena terbatasnya ruang yang tersedia, kamar mandi tidak bisa diletakkan di dalam kamar.

Rasio perbandingan kamar tidur dan kamar mandi adalah 4:3, jadi seharusnya cukup untuk memenuhi kebutuhan “anak-anak indekos”.

Untuk rumah indekos, ada akses sendiri dan terpisah dari rumah.

Halaman depan rumah indekos bisa diperuntukkan sebagai parkir sepeda motor.

Kemudian untuk tangga lantai 2 juga saya buat berada di luar, sehingga tidak mengganggu penyewa yang ada di lantai 1.

Untuk bangunan rumah tinggal, di lantai bawah akan ada ruang tamu, ruang keluarga, ruang makan dan dapur sebagaimana standar sebuah rumah keluarga.

Baca Juga : Ide Renovasi Rumah Tipe 36, Desain Bay Windows untuk Atasi GSB

Ruang tidur utama berikut kamar mandi pribadi diletakkan di bagian depan rumah, dengan bukaanmenghadap taman depan.

Ruang makan dan ruang keluarga dibuatkan terbuka dengan bukaan besar ke arah taman belakang, agar ruang bersama ini berkesan luas.

Apabila menginginkan ruangan berkesan lebih luas lagi, dinding pemisah dengan dapur bisa juga dihilangkan.

Ada sebagian ruang di lantai 2 untuk indekos.

Baca Juga : Ide Renovasi Rumah Tipe 36 di Lahan 162 m2, Tambah Kamar Tidur

Sebab dengan ruang selebar 5m, tentunya tidak mungkin bisa mendapatkan jumlah kamar seperti yang diinginkan, terutama dengan standar luas ideal.

Dalam desain ide renovasi rumah yang dibuat oleh Wijoyo Hendromartono, juga ditambahkan ruang terbuka di belakang untuk digunakan sebagai ruang jemur pakaian keluarga.

Sebagai penjaga privasi, ditempatkan pintu di area jemur.

Untuk bangunan rumah tinggal, ruang tidur anak-anak dibuat di lantai 2, berikut kamar mandi tentunya.

Musala ada di lantai 2, sebab ruang di lantai 1 sudah cukup nyaman untuk menjadi ruang terbuka.

Baca Juga : Mulai Rp 2 jutaan, Inilah Ide Renovasi Dapur Murah ala @idekuhandmade

Di antara ruang tidur anak dan musala bisa dijadikan ruang baca, ruang belajar, atau ruang bermain anak-anak, yang terhubung dengan balkon yang terbuka ke halaman belakang. (*)

Wijoyo Hendromartono
Wijoyo Hendromartono

Denah bangunan ide renovasi rumah di atas lahan 225 m2.

DENAH LT. 1

1. Carport

2. Teras depan

3. Foyer/ruang tamu

4. Powder room /kamarmandi/ WC

5. Ruang makan

6. Ruang keluarga

7. Dapur

8. Teras belakang

9. Ruang tidur utama

10. Kamar mandi pribadi

DENAH LT.2

11. Ruang kerja /ruang baca /uang bermain

12. Kamar mandi

13. Ruang tidur anak 1

14. Ruang tidur anak 2]

15. Musala

16. Balkon

17. Kamar pembantu

18. KM/WC pembantu

19. Ruang cuci

20. Ruang jemur

21. Kamar indekos 1-8

22. Kamar mandi indekos 1-6

23. Parkir motor indekos (*)

Baca Juga : 5 Ide Renovasi Rumah Saat Musim Hujan, Tak Perlu Menunggu Panas

Editor : Alfa