Dikabarkan Bertengkar Dengan Kate Middleton, Pangeran Harry dan Meghan Markle Akan Pindah Ke Rumah Baru

Jumat, 30 November 2018 | 18:20

Harry dan Meghan

IDEAonline -Kabar kepindahan Pangeran Harry dan Meghan Markle menuai banyak spekulasi di kalangan masyarakat Inggris. Salah satunya adalah kabar pertengkaran ketidakcocokan Meghan Markle dengan kakak iparnya, Kate Middleton.

Istana Kensington pun telah megonfirmasi bahwa Harry dan Meghan, Duke dan Duchess of Sussex, telah menetap di rumah yang lebih permanen untuk mereka dan bayi yang diperkirakan akan lahir di musim semi.

Keduanya sempat diperkirakan akan tinggal di sebuah apartemen di Istana yang berdekatan dengan yang ditempati William dan Kate.

Frogmore Cottage

Baca Juga : Dinanti Selama 12 Tahun Kini Dikaruniai Anak Pertama, Siti Nurhalizah Pamerkan Rumahnya yang Mirip Istana Sultan

Namun, Harry dan Meghan justru lebih memilih Frogmore Cottage, sebuah rumah dengan sepuluh kamar tidur di Windsor Estate.

Rumah tersebut sepertinya memberikan kenangan manis kepada keduanya, mengingat pertunangan dan resepsi pernikahan yang diadakan di sana.

Dibangun pada abad ke-17, rumah itu pernah digunakan sebagai tempat peristirahatan Ratu Charlotte, kemudian ditempati oleh beberapa bangsawan, termasuk Duchess of Kent ibu Ratu Victoria, Putri ketiga Ratu Victoria Putri Helena, dan generasi penerus George V dan Queen Mary.

Frogmore Cottage

Baca Juga : BREAKING NEWS: Gempa Guncang Nias dan Kulonprogo Hampir Bersamaan

Rumah yang akan ditempati Harry dan Meghan meski tidak terlalu besar, namun sangat indah. Dibangun oleh Ratu Charlotte, rumah ini pertama kali digunakan oleh putrinya pada awal abad ke-19.

Bangunan grade II ini memiliki 10 kamar tidur, dan digunakan sebagai akomodasi sfaf istana beberapa waktu lalu.

Rencananya, rumah ini akan direnovasi secara general dan aka ditambahkan dua kebun dan sebuah lanskap.

Setidaknya, terdapat lima kamar tidur yang sudah selesai direnovasi, ruangan ini lebih banyak daripada tempat tinggal mereka yang berada di Nottingham Cottage, yang hanya memiliki dua kamar tidur.

Frogmore cottage

Baca Juga : 10 Karpet Kelas Premium Dengan Gaya Elegan Hasil Kolaborasi Para Desainer

Selain itu, mereka juga memiliki rumah di Cotswolds untuk beristirahat saat mereka menginginkan tempat yang lebih privasi.

Untuk masalah dekorasi rumah, Meghan tampaknya menyukai interior dengan nuansa putih bergaya Skandinavia yang terlihat dari rumah lamanya yang berada di Toronto.

Bagaimana menurutmu, IDEA Lovers? (*)

Tag

Editor : Maulina Kadiranti