Inspirasi Dapur Mungil Bernuansa Cokelat, Tampak Cantik dan Natural!

Kamis, 13 Desember 2018 | 13:00
Catur Wibowo

IDEAonline - Pengaplikasian warna alam pada hunian mungil merupakan trik jitu untuk menampilkan kesan luas serta sejuk di dalamnya.

Hal inilah yang dilakukan oleh Adhie Indreswara dan Ade Mulyanti di apartemen barunya yang berada di Apartemen Sentra Timur Residence, Cakung, Jakarta Timur.

Dengan bantuan dari tim desainer dari Home by Fabelio, pasangan ini sukses mendandani dapur di apartemen miliknya menjadi tampil cantik dan sejuk dipandang mata.

Warna cokelat menjadi warna dominan yang menghiasi seluruh area dapur.

Warna ini muncul karena aplikasi motif kayu pada kabinet, kursi dan meja makan, serta lantai.

Alhasil, dapur mungil ini tampak alami dan cantik.

Baca Juga : Inspirasi Dapur Mungil di Ruang Tengah, Tetap Cantik dan Terasa Lapang

Menyadari luas apartemennya terbatas, Ade pun melapisi sebagian dinding di dapur dan ruang makannya dengan cermin besar.

Menurutnya, cermin tersebut diyakini mampu memberikan kesan lapang dan mempercantik tampilan ruangan apartemennya.

Catur Wibowo

Pemilik rumah juga menambahkan kesan lapang lewat permainan cahaya.

Ia menghadirkan 2 buah lampu gantung dan 6 lampu dinding yang melekat di plafon.

Baca Juga : 7 Cara Menyiasati Dapur Mungil, Ide Renovasi Berbiaya Rp 300 Ribuan

Agar dapur tak menyebabkan ruangan menjadi bau saat memasak, pemilik pun tak lupa memasang cooker hod sebagai penghisa bau dan asap.

Catur Wibowo

Sementara itu, pemilik menambahkan tanaman artifisial pada kabinet terbuka bagian atas supaya tampilan dapurnya semakin cantik

Buat IDEA lovers yang tengah mendandani dapur mungil di rumah, tak ada salahnya untuk mencoba mengaplikasi konsep hunian seperti ini.

Selamat mencoba!

(*)

Tag

Editor : Maulina Kadiranti