IDEAonline - Tahun baru adalah waktu yang tepat untuk menantang diri sendiri dan melakukan hal berbeda di luar zona kenyamanan desainmu.
Baik dengan warna, pola, dan bentuk, kamu bisa mencoba sesuatu yang baru dan berani untuk memberi sentuhan desain ruang tamu di tahun 2019.
Desain ruang tamu pun bisa mengalami perubahan di tahun baru sehingga suasana baru pun bisa didapatkan.
Ruang tamu adalah salah satu tempat pertama yang dilihat dan paling sering dikunjungi di dalam rumah.
Dengan demikian tak ada salahnya jika kamu segera mencari inspirasi desain ruang tamu.
Jika IDEA Lovers sudah yakin untuk mencoba hal baru, contek 5 ide inspirasi desain ruang tamu yang bakal hits di tahun 2019!
1. Tambahkan Aksen Wallpaper
Troy Solomon memiliki rumah California yang penuh dengan energi positif, terutama area ruang tamu.
Inspirasi desain ruang tamu ini terlihat membuat hunian terasa lebih ceria.
Perabotan antik juga membuat ruangan menjadi menarik.
Di bagian dindingnya diberi aksen wallpaper sehingga menambahkan banyak kegembiraan di dalamnya.
Dinding yang diberi lapisan wallpaper berpola dan berdampingan dengan sofa kuning membuat perbedaan visual yang cukup besar.
Baca Juga : Jelang Akhir Tahun, Inilah Inspirasi Desain Ruang Tamu di Bulan Desember
2. Buat Mural Dinding
Baca Juga : Kesal Rumah Bocor Saat Musim Hujan? Yuk Cegah dengan 4 Cara IniJika wallpaper di dinding belum cukup membuat perubahan yang berarti pada ruang tamu, coba tambahkan mural untuk memaksimalkannya.
IDEA Lovers juga bisa membuatnya sendiri untuk membangkitkan kreatifitas di dalam diri.
Jangan lupa untuk padukan warna dan pola yang menarik ya!
Baca Juga : Inspirasi Desain Ruang Tamu Gaya Tropis, Coba Back To Nature Saja!
3. Cat Setiap Permukaan Ruang Tamu
Baca Juga : Tak Takut Kotor, Ini 5 Inspirasi Dapur Bernuansa Putih yang EleganRumah Tes dan Daniel Davison di Chicago, Amerika Serikat mempunyai ruang duduk di dapur dengan gaya minimalis dan modern.
Agar terlihat, ia memberi sentuhan warna yang khas.
Ia hanya menambahkan warna kuning pada seluruh area tersebut.
Tidak hanya dinding, ia memberi sentuhan warna kuning pada elemen dekorasi interior mulai dari lantai, langit-langit, hingga kusen pintu.
Baca Juga : Inspirasi Desain Ruang Tamu Gaya Tropis, Coba Back To Nature Saja!
4. Melukis elemen arsitektur
Jika mengecat seluruh permukaan ruang too much bagimu, cobalah untuk menambahkan warna pada elemen arsitektur.
Kamu bisa menambahkan pola pada berbagai permukaan dengan pola beragam, mulai dari dinding, langit-langit, hingga tempat-tempat netral lainnya di ruanganmu.
Baca Juga : 4 Inspirasi Desain Rak Buku Hunian Minimalis, Bikin Kamu Betah Baca
5. Menjadi liar dengan bentuk
Baca Juga : Musim Hujan, Atasi Hawa Dingin di Rumah dengan Gaya Arsitektur Ini!Alih-alih membeli furnitur dalam bentuk "khas" tahun ini, pilihlah sesuatu yang sedikit tidak biasa.
Rumah pendiri Brooklyn Aelfie bisa menjadi inspirasi dalam penggunaan bentuk yang unik.
Kamu bisa mencari sesuatu dekorasi yang fungsional dan menyenangkan.
Sudah siap mengubah ruang tamu, IDEA Lovers? (*)
Baca Juga : Berkelas dan Ceria, Intip 3 Inspirasi Desain Ruang Tamu Warna Pink