Centong Nasi Pintar Ini, Benda Ini Tak Hanya Berfungsi sebagai Sendok Namun Juga Bisa Menghitung Kalori!

Rabu, 16 Januari 2019 | 16:00
Thinkstock

kini ada alat penghitung kalori yang sekaligus berfungsi sebagai sendok nasi.

IDEAonline -Selalu dirasakan olehibu yang sedang diet, mengatur pola makan bisa dibilang susah-susah gampang.

Susah karena asupan kalori yang masuk harus benar-benar diperhitungkan agar tak lebih banyak dibandingkan energi yang keluar.

Baca Juga : Terkuak! Ini Dia Kejanggalan Kematian Deasy Tuwo yang Meninggal Diterkam Buaya

Gampang, karena sudah banyak alat penghitung kalori yang tersedia.

Apalagi, kini ada alat penghitung kalori yang sekaligus berfungsi sebagai sendok nasi.

Dilansir KompasTekno mengutip JapanTrendShop, alat ini bakal membuat penghitungan kalori menjadi lebih sederhana.

Pengguna tak perlu mengukur jumlah kalori satu per satu di wadah timbangan makanan.

Baca Juga : Randy Martin Liburan Awal Tahun ke Jepang! Begini Potret Kedekatannya dengan Sang Adik, Warganet: Kayak Pacaran!

Cukup aktifkan kalkulator pengukur kalori, lalu pengguna dapat menyendok seperti biasa.

Contohnya, dalam waktu tiga detik setelah menyendok nasi, alat pengukur dapat mendeteksi jumlah kalori akurat yang terkandung.

Baca Juga : Auto Baper, Intip 5 Unggahan Terakhir Geby Ramadhan yang Meninggal karena Kanker Hati

Namun, alat ini belum sepenuhnya sempurna.

Sebab, fungsi pengukurannya hanya berlaku pada nasi.

Makanan lain belum bisa diukur jumlah kalorinya dengan tepat.

Jadi, untuk menghitung jumlah kalori pada nasi beserta lauknya, timbangan makanan manual tetap dibutuhkan.

Baca Juga : Komedian Gebi Ramadhan Meninggal Dunia karena Kanker Hati, Kenali Gejala dan Penyebab Utamanya!

Sendok nasi sekaligus kalkulator kalori ini dapat menampung berat makanan maksimal hingga 300 gram dalam satu sendokan.

Sementara itu, pengukuran kalori bisa dilakukan jika jumlah kalorinya berada dalam kisaran 5-519 kkal.

Baca Juga : Rumah Berbalut Emas, Tak Disangka Kolam Renang Andre Taulany Disewakan, Andre: Berenang di Sini Bayar!

Perangkat ini membutuhkan baterai untuk dapat berfungsi. Baterai yang dibenamkan berjenis CR2032. Saat ini, produk Jepang tersebut dibanderol dengan harga 45 dollar AS atau setara Rp 600.000 per unitnya. (*)

Artikel ini pernah tayang di Nakita.id dengan judul Berita Kesehatan: Wah, Ada Sendok Pintar Bisa Menghitung Kalori!

Editor : Amel

Baca Lainnya