IDEAonline - Banyak orang yang mengira kehidupan anak artis selalu menyenangkan.
Namun kenyataannya tak selalu seperti itu. Ini pula yang dialami oleh Tia Septiana.
Akting Mandra dalam sinetron Si Doel Anak Sekolahan membuat namanya melambung dan kerap menghibur para penonton.
Anak Mandra, Tia Septiana, curhat soal suka dukanya menjadi putri seorang komedian.
Tia membagikan curahan hatinya itu dalam acara Netijen yang dipandu oleh Young Lex dan Jessica Iskandar.
Baca Juga : Rugikan Negara Sampai Belasan Miliar, Sambil Menangis Mandra Mengaku Jatuh Miskin, Mandra: Saya Minta Maaf
Meski kerap diledek oleh teman-temannya sejak Sekolah Dasar (SD), Tia Septiana, Anak Mandra, mengaku sangat bangga pada sang ayah.
Dalam acara Netijen edisi Kamis (25/10/2018), Mandra dan Tia Septiana hadir sebagai bintang tamu.
Tia Septiana pun curhat soal suka dukanya menjadi anak seorang komedian besar seperti Mandra.
Tia mengatakan sejak duduk dibangku SD, dirinya kerap diejek teman-temannya.
"Awal-awal kayak dari SD gitu udah sering diledekin," ujar Tia.
Baca Juga : Tyas Mirasih Sempat Tersandung Kasus Prostitusi, Kini Dituduh Culik Amandine Demi Warisan!
Baca Juga : Inspirasi Rumah Seluas 17 M Persegi Gunakan Furnitur Compact, Ringkas Banget!
Meski kerap dapat ejekan dari teman-temannya, Tia mengaku tak malu.
Ia justru merasa bangga memiliki seorang ayah yang hebat seperti Mandra.
"Cuma aku bukan anak yang malu, apa yang harus dimaluin?"
"Aku malah bangga karena orang-orang kan banyak yang mengidolakan papa aku."
"Terus kenapa aku anaknya nggak?" curhat Tia.
Mendengar pernyataan Tia Septiana itu, Mandra langsung tersenyum sumringah.(*)