Menutup Pintu Rumah Sebelum Tidur Ternyata Bisa Menyelamatkanmu Saat Kebakaran, Begini Penjelasannya!

Sabtu, 02 Februari 2019 | 08:00
getty images/katlane

ilustrasi pintu

IDEAonline -Rutinitas malam sebelum tidur biasanya diisi dengan menyikat gigit, mencuci wajah, dan mengganti baju tidur.

Namun, seringkali banyak orang yang melupakan satu langkah penting sebelum tidur, yaitu mengunci pintu kamar.

Menurut survei terbaru yang dilakukan oleh organisasi ilmu keselamatan UL, hampir 60% orang tidur dengan pintu kamar terbuka.

Siapa sangka, pilihan sederhana itu ternyata dapat memengaruhi keselamatan nyawamu saat terjadi kebakaran loh.

Baca Juga : Ciptakan Kursi yang Ramah Lingkungan, Studio Ini Gunakan Kayu dan Plastik Daur Ulang

Pintu yang tertutup dapat memperlambat penyebaran api, mengurangi asap beracun, meningkatkan kadar oksigen, dan menurunkan suhu.Dengan meningkatnya penggunaan sintetis dalam furnitur dan konstruksi rumah, menutup pintu bisa membuat perbedaan saat kamu keluar dari rumah.

tribunnews
tribunnews

ilustrasi kebakaran

Rata-rata waktu untuk keluar dari kebakaran di rumah telah berubah dari 17 menit menjadi hanya tiga menit atau kurang.Kebanyakan orang yang tidur dengan pintu terbuka, melakukannya karena mereka secara keliru percaya bahwa itu lebih aman.

Baca Juga : Izin Cutinya Ditolak untuk Temani Sang Ibu saat Operasi Mata, Ini Curhat Karyawan yang Viral di Sosmed!

Namun, ternyata itu kebalikan dari apa yang direkomendasikan oleh petugas pemadam kebakaran.

Itulah sebabnya Lembaga Penelitian Keselamatan Pemadam Kebakaran UL (FSRI) telah meluncurkan upaya keselamatan publik baru bertepatan dengan Pekan Pencegahan Kebakaran Nasional, yang sedang berlangsung saat ini.

Kampanye "Close Before You Doze" bertujuan untuk menyosialisasikan bagaimana pintu tertutup dapat membantu menyelamatkan nyawa orang.

Dalam satu demonstrasi yang membuka mata, kelompok itu menunjukkan bagaimana api membakar di ruang tertutup versus yang terbuka.

Baca Juga : Jawab Tantangan Masa Depan, Intip Desain Hunian Tahan Banjir di London

Jadi, mulailah biasakan untuk menutup pintu kamar sebelum tidur ya, IDEA Lovers!

(*)

Editor : Maulina Kadiranti

Baca Lainnya