Masuk Nominasi "Abdullatif Al Fozan Award", Intip 4 Desain Masjid di Indonesia!

Kamis, 14 Februari 2019 | 11:00

IDEAonline -Empat masjid Indonesia berhasil masuk dalam nominasi Abdullatif Al Fozan Award, ajang penghargaan yang menampilkan desain dan karya masjid di negara-negara dengan penduduk muslim.

Keempat masjid tersebut antara lain Masjid Al Irsyad di Kota Batu Parahyangan dan Masjid Al Safar di rest area ruas Jalan Tol Purbaleunyi KM 88.

Baca Juga : Daun Salam Terbukti Ampuh Mencegah Kanker Darah Seperti yang Diderita oleh Ani Yudhoyono, Intip Cara Praktisnya!

Kedua masjid ini merupakan hasil rancangan firma Urbane Indonesia.

Kemudian ada Masjid Raya Sumatera Barat di Padang yang merupakan kolaborasi antara Urbane Indonesia dengan arsitek Rizal Muslimin.

Baca Juga : Teknik Dry Cleaning Ternyata Picu Penyakit Kanker Darah yang Diderita oleh Ani Yudhoyono! Pakaian dan Sepatu Sarananya

Terakhir ada Masjid Agung Jawa Tengah di Semarang.

Bangunan rumah ibadah ini merupakan rancangan Ahmad Fanani.

Principal Urbane Indonesia Reza A Nurtjahja mengatakan awalnya pihaknya dihubungi oleh panitia.

"Kami sendiri awalnya enggak tahu ada yayasan itu," ujar Reza kepada Kompas.com, Rabu (13/2/2019).

Reza melanjutkan, panitia kemudian meminta Urbane untuk mengirimkan desain masjid dari yang dibangun dari tahun 2010.

Baca Juga : Penikmat Kopi? Hati-Hati, Ternyata Minuman Ini Bisa Jadi Pemicu Kanker Darah yang Diderita oleh Ani Yudhoyono!

"Mungkin mereka melihat dari daftarnya di Arch Daily bahwa Masjid Al Irsyad dulu pernah masuk jadi lima bangunan religius tahun 2010.

Mungkin dari data itu mereka mencari data-data kami terus mencoba mengontak Urbane," lanjut Reza.

Reza dan tim Urbane Indonesia kemudian mengirimkan sembilan desain masjid yang pernah digarap, dan 3 di antaranya berhasil menjadi nominator bersama 27 karya lainnya.

Baca Juga : SBY Bagikan Kisah Sang Istri Idap Penyakit Mematikan, Gejala Penyakitnya dari Lebam Hingga Sesak Napas 'Saya Mohon Doa'

"Dari 200-an (desain) dipilih 27 dengan konteks kategorinya berbeda-beda," ungkap Reza.

Mengutip situs Alfozan Award, ajang penghargaan ini pertama kali diselenggarakan pada 2011.

Sejak saay itu, Abdullatif Al Fozan Award telah berlangsung sebanyak tiga kali.

Penghargaan pertama diberikan khusus bagi desain masjid di Arab Saudi yang dibangun mulai tahun 1970. Tiga tahun kemudian, penghargaan ini mulai mencakup desain masjid yang tersebar di negara-negara Teluk.

Baca Juga : Bikin Gemas Minta Dibawa Pulang, Kepiawaan Bayi ini Gunakan Sumpit Tuai Pujian! Simak 4 Hal yang Harus Dihindari saat Gunakan Sumpit

Sementara pada ajang ketiga tahun ini, cakupan peserta ditambah dengan memberikan kesempatan bagi negara-negara lain dengan penduduk muslim.

Diharapkan pada penghargaan keempat yang rencananya akan diselenggarakan pada 2020 nanti dapat mengakomodasi karya arsitektur masjid di seluruh dunia.

Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul 4 Desain Masjid Indonesia Masuk Nominasi "Abdullatif Al Fozan Award"

Editor : Amel

Baca Lainnya