IDEAonline - Tinggal di apartemen membuat seseorang ragu untuk menanam tanaman.
Pasalnya, kebanyakan apartemen memiliki ventilasi yang buruk dan minimnya ruang kosong sehingga memudahkan tanaman mati.
Padahal, memiliki minimal satu tanaman di hunian sangat baik karena dapat memurnikan udara yang kotor dan mencerahkan tampilan hunian.
Sebagai solusinya, kami berikan langkah-langkah cerdas untuk membantu kamu memiliki tanaman yang dapat tumbuh subur di dalam apartemen.
Ini lima caranya.
1. Pilih tanaman yang tepat
Pertama dan terpenting, pilih jenis tanaman yang tepat.
Lidah buaya, lidah mertua, dan African Voilets adalah beberapa tanaman untuk apartemen terbaik yang bisa bertahan lama saat disimpan di dalam sebuah ruangan.
Ini juga tanaman yang indah yang tidak butuh banyak sinar matahari.
Baca Juga : Tidak Harus Gunakan Tanaman Asli, 7 Benda Ini Bisa Buat Kesan Alami pada Ruangan
2. Tempatkan di jendela terbuka
Tempatkan tanaman di dekat jendela terbuka.
Dengan cara ini, tanaman dapat menyerap karbon dioksida yang ada di udara dan menerima sinar matahari yang cukup untuk pertumbuhannya.
Pastikan bahwa tanaman disiram dengan baik sebelum ditempatkan di bawah sinar matahari.
Baca Juga : Berita Terkini: Ledakan di Foodcourt Lantai 4 Mal Taman Anggrek, Kaca-kaca Pecah
3. Air tak berlebihan
Memang penting untuk menyirami tanaman indoor.
Namun, juga penting untuk tidak menyirami dengan berlebihan.
Karena kesalahan konyol ini bisa membuat tanaman tenggelan dan akhirnya mati.
Pasalnya, ada beberapa tanaman indoor yang tidak membutuhkan terlalu banyak air.
4. Manfaatkan cahaya buatan
Selain ditempatkan di dekat jendela, kamu juga bisa manfaatkan cahaya buatan seperti lampu.
Tanaman membutuhkan semacam kehangatan untuk pertumbuhan dan untuk mempertahankan hidupnya.
5. Jangan terlalu sering menata ulang tanaman
Apakah kamu tahu bahwa menata ulang tanaman yang terlalu sering dapat menyebabkan kematian pada tanaman?
Para ilmuwan menyatakan bahwa tanaman itu sangat menempel dengan media tanamnya, dan pergeseran yang terlalu sering dapat membuat tanaman menjadi shock.
Baca Juga : Perpanjangan Ruang Hidup, Ini 5 Kabinet Antik untuk Kamar Mandimu