Pakai Karpet Agar Lantai Tak Polos, Ini Tips Memilih dan Memasangnya!

Selasa, 09 April 2019 | 14:30
Koleksi Vastuhome

Motif sulur dengan dasar warna gelap memberi kesan elegan di lantai putih.

IDEAOnline-Ruang keluarga adalah nadi kehidupan keluarga yang harus tampak hangat.

Namun,banyak ruang keluarga yang lantainya berwarna natural dan polos, sehingga membuat ruangan tidak tampak hidup.

Dibutuhkan pemanis untuk ruangan tersebut, salah satunya dengan menggunakan karpet.

Karpet yang digunakan sebagai alas untuk duduk dan pelindung lantai dari kerusakan ini dapat juga berfungsi sebagai pemanis ruangan.

Karpet terbagi menjadi dua yaitu karpet ruangan yang berfungsi melindungi seluruh lantai ruangan dan karpet yang hanya melindungi sebagian.

Karpet ruangan, yang menyelimuti seluruh lantai, umumnya menggunakan warna natural seperti krem dan cokelat.

Baca Juga : 3 Cara Mudah Merancang Ruang Keluarga Tanpa Sofa dan Tetap Nyaman

Baca Juga : Dibuat untuk Ruangan Berbeda, Ini 5 Jenis Karpet Berdasarkan Penempatan

foto: www.cepro.com

Ketebalan karpet, bulu yang lembut, warna cokelat netral memberi kesan ruang yang hangat.

Karpet ini menggunakan bahan yang tipis dan mudah dibersihkan serta diletakkan dibawah furnitur ruangan.

Karpet ruangan ini melindungi lantai dari pijakan dan gesekan furnitur.

Karpet yang melindungi sebagian lebih memegang peranan sebagai dekorasi ruangan karena dapat menjadi pusat perhatian dalam ruangan.

Baca Juga : Inovasi Terbaru, Material Penutup Lantai Anti Bakteri PemBunuh Bakteri

Baca Juga : Populer Sejak Tahun 70an, Ini Keunggulan Penggunaan Lantai Tegel

foto: www.flickr.com

Kesan berbeda ditampakkan dari tampilan karpet yang berbeda pula. Yang satu semarak, yang satunya tenang.

Karpet ini dapat diletakkan di atas lantai atau dibawah furnitur seperti sofa, kursi, atau meja.

Kamu juga dapat menggunakan karpet wol yang tebal atau karpet linen yang lebih tipis.

Dalam menggunakan karpet, kamu memiliki banyak pilihan.

Salah satunya adalah karpet jenis apa yang akan digunakan.

Properti Vastu Home

Polos, warna kontras dengan warna sofa, kehadiran karpet jadi point of interest pada ruang.

Akankah polos atau bermotif?

Jawaban ini tentu saja dapat dijawab dengan mencocokkan karpet dan furnitur serta lantai rumah mu.

Menggunakan karpet bermotif dapat Anda pilih ketika suasana yang monoton terdapat pada ruangan.

Sebuah ruangan berdinding, berlantai, serta memiliki perabot serbaputih terlihat lebih indah dengan karpet bermotif dan memiliki campuran warna yang ceria.

Untuk mendapat kesan yang elegan, Anda juga dapat menggunakan karpet bermotif dengan warna yang lebih gelap namun terlihat manis berpadu dengan sofa hitam polos.

Karpet tanpa motif pun terlihat sangat serasi dan mampu menyemarakkan ruangan apabila dikombinasikan dengan tepat dengan lantai dan sofa.

Untuk ini, gunakanlah warna yang mencolok seperti merah dan bahan karpet yang tebal sehingga karpet terlihat menonjol dan indah

Baca Juga : Bisa Jadi Sarang Debu, Ini Cara Pilih Tekstur Karpet yang Tepat

Baca Juga : Tips Memilih Karpet untuk 5 Ruang di Rumah, Jangan Asal Pasang

Editor : Maulina Kadiranti

Baca Lainnya