Ternyata Ini Alasan Kursi Makan Tidak Gunakan Jok, Ini Idealnya!

Minggu, 04 Agustus 2019 | 10:00
Foto Richard Salampessy /Lokasi Bezy Kaffe

Ruang makan outdoor

Laporan TabloidRUMAH Edisi 211

IDEAonline -Duduk di atas kursi yang tanpa jok rasanya seperti ada yang kurang.

Walaupun tidak sepadan dengan pepatah ibarat makan sayur yang tanpa garam, kehadiran bantalan empuk punya peran penting juga.

Saat kita duduk berlama-lama di atas kursi yang tanpa jok, tulang ekor yang menahan beban tubuh lama kelamaan akan terasa pegal.

Baca Juga: Kualitas Suara Dolby Atmos, Ini Alasan Harus Miliki Soundbar Premium Samsung di Rumahmu!

Ini juga salah satu sebab mengapa kursi-kursi di tempat umum biasanya tidak diberi jok.

Foto Aditia Rianda Mulia • Properti Dessy Natalia & Benny Ronaldo, Bekasi, Jawa Barat

Apik dengan Furnitur Jadi - Ruang makan

Selain menghindari perawatan, kursi-kursi ini dirancang agar tidak terlalu lama diduduki.

Bagaimana dengan kursi di rumah? Beberapa jenis kursi di rumah wajar tidak memiliki bantalan yang empuk.

Misalnya, kursi yang ada di ruang makan.

Pasalnya kursi-kursi di sini juga tidak difungsikan untuk diduduki dalam waktu yang lama.

Baca Juga: Ingin Harmonis? Ciptakan Suasana Ini di Ruang Keluarga dan Ruang Makan

Saat makan, orang juga diharapkan duduk dalam posisi tubuh tegak agar makanan tercerna dengan baik.

Bantalan kursi yang terlalu empuk akan membuat postur tubuh menjadi santai.

Foto William Sutanto Desainer Interior Christina Suwardi

Ruang makan berhias oanel natural dan dekorasi rumah yang modern merupakan paduan yang seimbang.

Tetapi sama sekali tidak salah jika kita menginginkan kenyamanan di setiap ruang, dengan cara menambahkan yang empuk-empuk di kursi.

Apalagi saat ini kegiatan makan bersama, misalnya, menjadi kegiatan yang mempersatukan seluruh keluarga.

Baca Juga: Stefan William Menikah di Usia 24 Tahun, Miliki Penghasilan lebih dari 10 Sinetron, Ternyata Begini Rumah Mewah Hasil Kerja Kerasnya

Obrolan akan mengalir di area ini dan tentu saja, untuk itu dibutuhkan kursi yang nyaman.

Menambahkan jok kursi dapat dikerjakan oleh penyedia jasa reparasi sofa.

Tetapi umumnya jok yang dibuat di sini sifatnya permanen.

Saat ini tersedia bantalan-bantalan yang dapat dilepas dengan fungsi sama seperti jok kursi.

Bantal-bantal ini bentuknya pipih dan ukurannya sekitar 40 cm x 40 cm.

Agar tidak terlepas, disediakan tali untuk diikatkan pada sandaran kursi.

Jok portabel ini punya keuntungan lain.

Karena bukan merupakan bagian dari kursi, benda ini dapat dicuci terpisah. A

ndaikan bosan dengan warna dan motifnya, Anda tinggal mengganti bantalan ini.

Di toko-toko penjual gorden atau kain-kain interior, bantal semacam ini tersedia dalam berbagai bahan.

Mulai dari katun, belacu, sampai beludru, semua ada.

Dengan tambahan jok pada kursi di rumah Anda, obrolan pun semakin asyik!

Foto Aditia Rianda Mulia • Properti Dessy Natalia & Benny Ronaldo, Bekasi, Jawa Barat

Apik dengan Furnitur Jadi - Ruang makan

Jok Untuk Luar Rumah

Tak hanya kursi makan atau kursi ruang tamu yang butuh kenyamanan.

Saat bersantai di luar rumah, dudukan pun perlu dibuat empuk agar relaksasi menjadi maksimal.

Namun ada yang harus diperhatikan saat memasang jok kursi di luar rumah.

Bila area sama sekali tak beratap, pilih jok yang terbuat dari bahan yang tahan air seperti plastik atau karet. Bahan-bahan ini mudah dibersihkan.

Hanya, kita sebaiknya memperhatikan peletakannya agar jok tidak sering terpapar sinar matahari langsung yang menyebabkan warnanya menjadi pudar.

Baca Juga: Enggak Horor Malah Aesthetic, Cek 7 Ide Posisi Cermin di Kamar Mandi

Untuk penggunaan di teras, jok kursi dapat menggunakan bahan yang digunakan di dalam rumah.

Karena kelembapan di luar rumah lebih tinggi, sebaiknya jok ini sering dicuci agar bebas dari jamur.

FOTO: TAN RAHARDIAN/Lokasi: kediaman santi sahari, jl. maleo, bintaro

meja kursi untuk luar ruang.

Dalam bahasa Inggris, jok kursi disebut upholstery.

Kata ini berasal dari kata Inggis kuno “up” dan “holden”, yang jika disambung artinya menahan atau mendukung.

Pada abad ke-18, di London seorang ahli pasang jok juga bertugas menangani dekorasi interior seluruh ruang.

Baca Juga: Mau Tau Apa Kunci Keberhasilan Desain? Ternyata Mudah, Ini Dia!

Ahli-ahli ini tergabung dalam Worshipful Company of Upholders, yang secara tradisi sebelum abad ke-18, bertugas menyediakan jok kursi, karpet, gorden, dan kain-kain lain di pemakaman.

Semoga menginspirasi!(*)

Tag

Editor : Maulina Kadiranti