LaporanTabloidRUMAHEdisi 214
Misalnya, ruang tamu, ruang keluarga, ruang makan, dan dapur yang saling bersebelahan.
Penataan seperti ini seringkali membuat ruang terlalu terbuka sehingga privasi bisa terganggu.
Masalah ini bisa diatasi dengan menggunakan sekat ruang atau partisi.
Sekat ini akan membagi ruang dengan efisien dan mempertegas fungsi masing-masing ruang, misalnya memisahkan ruang tamu dengan ruang keluarga.
Sekat juga bisa dimanfaatkan sebagai penghalang pandangan yang bersifat langsung.
Walau demikian, sekat bukanlah bagian dari struktur bangunan seperti halnya dinding, karena benda ini hanya ditambahkan pada suatu ruang.
Elemen Dekoratif
Sekat bisa dibuat dari berbagai jenis material, misalnya besi, beton, batu, kayu, multipleks, rotan, kaca, kain, dan akrilik.
Material itu juga bisa saling dikombinasikan untuk menghasilkan desain yang menarik.
Berbagai macam material pelapis dan finishing juga akan menyempurnakan penampilannya, misalnya cat, HPL, takon, dan wallpaper.
Paduan material tersebut diharapkan bisa mempercantik tampilan sekat sebagai elemen dekoratif, sekaligus memperkuat gaya ruang.
Tetap Saling Interaksi
Walau fungsi ruang dibedakan dengan adanya penyekat, jika diperlukan, ruang-ruang tersebut tetap bisa saling berinteraksi.
Baca Juga: Fakta Perceraian: Goo Hye Sun Sering Kali Menyendiri Bersama Hewan Peliharaanya ke Studio Ini
Sebaliknya, meski berada dalam satu ruangan, berkat adanya sekat ini, anggota keluarga tetap melakukan aktivitasnya masing-masing tanpa saling mengganggu.
Itulah sebabnya penyekat antarruang pun perlu disesuaikan sesuai kebutuhannya.
Sekat masif terbuat dari material solid yang tidak tembus pandang, yang dipasang di antara ruang yang dianggap membutuhkan ketenangan dengan ruang terbuka, misalnya antara ruang keluarga dengan musala.
Sekat transparan bisa terbuat terbuat dari kaca atau akrilik.
Difungsikan untuk membatasi fungsi antarruang, namun masing-masing masih dapat melihat aktivitas yang dilakukan di ruang lainnya, misalnya ruang keluarga dan ruang bermain anak.
Sekat semi transparan yang memadukan material solid dan transparan.
Atau bisa juga desainnya dibuat “setengah” terbuka dengan membuat rongga dan kisi-kisi.
Seperti apa bentuknya? Bisa Anda lihat berikut ini.
Rongga yang Mengalirkan Udara
Bidang vertikal di ruang tamu ini langsung terlihat fungsinya sebagai pembatas ruang tamu dengan ruang keluarga.
Partisi yang didesain berongga bentuk bulatan ini pun menjadi dekorasi yang memperindah ruang.
Rongga ini juga dimaksudkan untuk menjadi jalur sirkulasi udara agar udara dapat mengalir untuk menghalau panas di dalam rumah.
Kain pelapis sofa yang berwarna cokelat bercorak polkadot tampak serasi dengan partisi multipleks berlapis HPL ini.
Menghalangi Pandangan Langsung
Sekat yang memisahkan ruang makan dengan area tangga ini berfungsi untuk menghalangi pandangan.
Orang yang sedang makan di ruang makan tidak akan terganggu oleh orang yang naik-turun tangga.
Intensitas tangga ini memang relatif tinggi karena menjadi jalur sirkulasi orang dari lantai 1, 2, dan 3 sehingga pemilik pun merasa perlu memberi penyekat.
(*)