Khas Indonesia, Hotel Kapsul Ini Gunakan Material dari Negeri Sendiri hingga Sediakan Tur Kuliner

Jumat, 13 September 2019 | 16:00
Foto Adeline Krisanti & Celvin Leowardi • Properti Kini Capsule Hotel Arsitek & Desainer Interior He

Hotel Kapsul dengan Sentuhan Indonesia

IDEAonline -Kini Luxury Capsule adalah salah satunya. Terinspirasi dari hotel kapsul di Jepang, Kini Luxury Capsule menjadi hotel kapsul yang mengusung konsep mewah dan minimalis.

Foto Adeline Krisanti & Celvin Leowardi • Properti Kini Capsule Hotel Arsitek & Desainer Interior He

Hotel Kapsul dengan Sentuhan Indonesia

Namun, yang menjadi pembeda dengan hotel kapsul lain, Kini Kapsul menjadi satu-satunya yang memberikan sentuhan budaya Indonesia di dalamnya.

Baca Juga: Terlepas dari Kontroversi Sang Ayah, Rizky Febian Kini Menjalin Kasih dengan Selebgram Cantik dan Berhasil Beli Rumah Sendiri

Seniman ruang yang berperan sebagai arsitek sekaligus desainer interior, memilih menggunakan furnitur dari material rotan, material yang sangat mencerminkan Indonesia.

Lalu, ada juga dinding bermotifkan batik parang dan batik kawung di sudut-sudut ruang. Ada pula lantai motif tegel di kamar mandi.

Tak hanya lewat penerapan desain, sentuhan budaya Indonesia juga diperkenalkan melalui aktivitas menarik yang tidak dimiliki hotel kapsul lain.

Foto Adeline Krisanti & Celvin Leowardi • Properti Kini Capsule Hotel Arsitek & Desainer Interior He

Hotel Kapsul dengan Sentuhan Indonesia

Baca Juga: Kenang Web Series Pertamanya, di Rumah Ini Raditya Dika Menggapai Kesuksesannya

Foto Adeline Krisanti & Celvin Leowardi • Properti Kini Capsule Hotel Arsitek & Desainer Interior He

Hotel Kapsul dengan Sentuhan Indonesia

Setiap hari Kamis sore para tamu hotel akan diajak tur kuliner di wilayah Penjaringan.

Pada Jumat sore ada kelas membatik gratis. Sabtu sore ada aktivitas bermain layangan di Waduk Pluit.

Terakhir, hari Minggu akan diadakan kelas bahasa Indonesia gratis bagi wisatawan mancanegara dan nusantara.

Baca Juga: Habiskan Nafas Terakhir di Rumah Sakit Akibat Kecelakaan Tunggal, Begini Sosok Mendiang Adik dari Boy William

Foto Adeline Krisanti & Celvin Leowardi • Properti Kini Capsule Hotel Arsitek & Desainer Interior He

Hotel Kapsul dengan Sentuhan Indonesia

Miranda Haryanto, general manager sekaligus founder dari Kini Luxury Capsule, menyatakan bahwa Kini Kapsul tak hanya memberikan kenyamanan istirahat kepada tamu tetapi juga sebagai sarana memperkenalkan budaya Indonesia secara lebih luas.

“Saya ingin wisatawan mancanegara yang datang ke Indonesia mendapatkan pengalaman yang berbeda di sini.

Foto Adeline Krisanti & Celvin Leowardi • Properti Kini Capsule Hotel Arsitek & Desainer Interior He

Hotel Kapsul dengan Sentuhan Indonesia

Di sisi lain, juga bisa melestarikan budaya Indonesia,” ujar Miranda. Miranda menambahkan, nama “kini” sendiri diambil dari bahasa Indonesia yang berarti sekarang.

Baca Juga: Harga Selangit, Begini Penampakan Kursi Mahal di Rumah Beverly Hills Milik Nia Ramadhani yang Sama dengan Harga Motor!

Ia ingin memberitakan kepada calon tamunya bahwa saat ini terdapat akomodasi yang murah namun mewah.

Kini Kapsul memiliki dua kamar masing-masing berisi 17 kapsul mewah. Kamar pertama khusus wanita dan kamar lainnya untuk pria dan wanita.

Terdapat dua tipe kapsul yang disediakan yakni kapsul deluxe dengan luas 2,2 m2 harga mulai dari Rp149.000 dan kapsul suite denga ruang yang lebih luas yakni 3,5 m2 dengan harga mulai dari Rp179.000.

Foto Adeline Krisanti & Celvin Leowardi • Properti Kini Capsule Hotel Arsitek & Desainer Interior He

Hotel Kapsul dengan Sentuhan Indonesia

Beberapa fasilitas di antaranya adalah sistem pendingin kapsul pribadi, akses kartu ke semua loker dan pintu, wifi, board games corner, pojok hair dryer untuk wanita, loker besar untuk dua koper kabin, loker kecil di bawah tempat tidur untuk barang berharga, dan laundry.

Baca Juga: Miliki Suami Beda Usia 18 Tahun, Pesinetron Ini Jadi Bahan Julid, Netizen: Hanya Incar Harta Saja!

Dari sisi lokasi pun, Kini Kapsul cukup strategis dengan hanya 19 menit dari Bandara Soekarno Hatta, tujuh menit menuju lokasi wisata Kota Tua, dan enam menit dari Stasiun Kota.

(*)

Editor : Maulina Kadiranti

Baca Lainnya