IDEAonline- Kata unik merupakan satu kata yang sangat cocok untuk menggambarkan desain instalasi ruang kantor yang satu ini.
Dalam dunia yang semakin digital, ruang kerja juga harus lebih fleksibel dan mengakomodasi berbagai keperluan.
Untuk itulah arsitek Leopold Banchini membuat instalasi ruang kantor serba guna ini. Desain ruang ini memiliki berbagai fungsi perkantoran.
Baca Juga: Siapa Bilang Berkebun di Rumah Mustahil? Tilik Inspirasi Rumah Hijau Ini
Ruangan yang dikelilingi empat buah dinding kosong ini menyimpan berbagai keperluan seperti meja, dapur, bahkan taman di bawah lantainya.
Banchini berkolaborasi dengan desainer Laure Jaffuel untuk membuat konstruksi teknik tiap ruangan.
Pada bagian bawah lantai berubin abu-abu ini tersimpan rapi berbagai fungsi ruang perkantoran. Ruangan ini memiliki tujuh panel ruang tersembunyi.
Baca Juga: Mempercantik Bangunan! Seniman Jerman Renovasi Gedung dengan Lego
Panel dapur yang dapat dibuka. Di dalam, terdapat beberapa fungsi dapur seperti bak cuci piring, Panel dapur yang dapat dibuka.
"Museum ini memiliki gambaran yang rumit. Mereka ingin menggunakan ruang untuk berbagai keperluan, seperti ruang meting, ruang kuliah, workshop, tempat penyimpanan, dapur, dan pada saat bersamaan, menginginkan tempat kosong untuk mengantisipasi kejadian tak terduga," ujar Banchini.
Instalasi yang dinamai 3-8 ini berada di lantai keempat gedung Centre Pompidou, Paris.
Baca Juga: Hunian Terunik dan Hemat Tempat, Tilik Bunker Karya Marti Marro dari Bekas Tangki Minyak Tanah
Ruangan ini akan digunakan sebagai museum edukasi dan sebagai tempat untuk menyelenggarakan workshop serta seminar.
Setiap bagian panel yang tersembunyi memiliki engsel.
Engsel ini nantinya mampu mengangkat ruangan dan memungkinkan pengguna mengubah tata letaknya.
Salah satu dari ketujuh panel tersebut merupakan sebuah dapur lengkap dengan tempat cuci piring dan area penyimpanan.
Panel dapur ini juga memiliki tempat untuk menggantungkan cangkir atau panci.
Pada bagian lainnya, terdapat sebuah area luas sebagai tempat duduk. Tempat ini bahkan mempunyai area luas sebagai tempat menanam beberapa tumbuhan.
Area ini berada di bagian bawah ruangan. Banchini juga menempatkan dua ruangan lain yang dilengkapi dengan pengeras suara.
Panel lainnya mempunyai layar besar dan bisa digunakan oleh tamu.
Baca Juga: Televisi Menganggu Keindahan Interior? Tenang dan Lakukan Hal Ini
Rancangan ruangan ini merupakan pengembangan dari desain Pompidou yang dikembangkan oleh Richard Rogers dan Renzo Piano.
"Lantai yang dapat diangkat merupakan elemen umum dalam arsitektur," ujar Banchini kepada Dezeen.
Dia menambahkan, desain ini tampaknya diabaikan oleh arsitek dan jarang digunakan di luar fungsi umum.
Baca Juga: Televisi Menganggu Keindahan Interior? Tenang dan Lakukan Hal Ini
Menempatkan berbagai fungsi ruang di bawah lantai membuat ruangan terasa lebih bebas dan luas.
Menurut Banchini, instalasi ini bertujuan untuk membuat orang mempertanyakan kembali adanya alienasi di dalam ruang kantor.
Baca Juga: Unik Banget! Sekarang Jas Hujan Juga Diciptakan untuk Fasad Rumah
"Instalasi ini bukan berusaha untuk menyediakan model baru desain perkantoran, tapi dimaksudkan untuk mempertanyakan kembali budaya kantor yang mengasingkan kita," ujar Banchini.
Artikel ini telah tayang di kompas.com dengan judul
Uniknya Desain Instalasi Ruang Kantor Serba Tersembunyi
(*)