Merantau dari Serui Ke Merauke, Begini Perjuangan Pemuda yang Rela Jadi Kuli Bangunan Demi Ikut Tes Masuk TNI

Senin, 11 November 2019 | 17:30
gridhot

Rela Jadi Kuli Bangunan Demi Ikut Tes Masuk TNI, Pemuda Yatim Ini Merantau Sendiri dari Serui ke Merauke, Potretnya Saat Makan Bikin Haru Netizen

IDEAonline - Setiap anak pada masa kecilnya pasti memiliki cita-cita yang diimpikan kelak ketika dewasa.

Beberapa anak masih banyak yang bercita-cita ingin menjadi anggota TNI saat dewasa kelak.

Karena mereka berpikir dengan menjadi anggota TNI pasti menimbulkan suatu kebanggaan tersendiri.

Apalagi orangtua pasti akan merasa bahagia ketika anaknya sudah berhasil memakai seragam loreng ini.

Namun, cita-cita itu harus benar-benar dilandasi dengan niat dan usaha keras untuk mencapainya.

Baca Juga: Disambut dengan Pemandangan Tengah Luat, Ini Keindahan Hotel yang Jadi Tempat Menginap Raffi Nagita Berlibur di Labuan Bajo

Tak peduli dengan apapun yang menghalangi, setiap orang yang sedang mengejar cita-citanya akan selalu berusaha.

Seperti yang sedang diusahakan seorang anak yatim yang satu ini.

Kisah mengaharukan anak yatim ini dibagikan oleh sebuah akun Instagram @makassar_iinfo pada Jumat (8/11/2019) lalu.

Akun ini awalnya mengunggah foto seorang pemuda yang sedang makan nasi kotak di sudut bangunan.

Rupanya ada kisah mengharukan dibalik foto tersebut.

Menurut akun Instagram @makassar_iinfo, dalam foto tersebut adalah pemuda yatim yang sedang merantau dari Serui ke ibu kota Papua Manokwari.

Pemuda ini merantau demi mengejar cita-citanya mendaftar menjadi anggota TNI.

Selama di Manokwari ini pemuda ini ngekos dengan temannya dan membayar kos pun secara patungan.

Baca Juga: Window Treatment pakai Gorden Cipta Suasana Ruang, Jangan Asal Pilih!

Karena hanya memiliki sedikit bekal dan uang, pemuda ini pun harus banting tulang untuk bertahan hidup selama di manokwari.

Untuk makan sehari-hari pemuda ini harus bekerja sebagai buruh bangunan yang bayarannya juga tak seberapa.

Meski begitu ia tetap berjuang untuk menjadi anggota TNI demi membanggakan orangtuanya.

"Anak yatim. .... Merantau dr Serui ke Manokwari hanya untuk mendaftar TNI... Makan kalau ada uang...

instagram

Rela Jadi Kuli Bangunan Demi Ikut Tes Masuk TNI, Pemuda Yatim Ini Merantau Sendiri dari Serui ke Merauke, Potretnya Saat Makan Bikin Haru Netizen

Tinggal nya ngekos patungan sama teman..

Baca Juga: Bikin Kaget Publik dengan Pernyataan Bisa Lulus Tanpa Skripsi, Ini Tampilan Hunian Rektor Termuda Risa Santoso yang Paling Tersorot Media

Buat makan hari2 kerja sebagai buruh bangunan..

Setelah saya tanya ternyata belum makan dari pagi.

Mudah mudahan usaha mu tdk sia sia," tulis akun tersebut.

Kisah mengharukan ini pun mendapat berbagai komentar dari netizen.

Banyak diantara mereka yang menyemangati perjuangan pemuda yatim tersebut.

"Semangat adiiikk, so proud of you," komentar akun Instagram @jhevantrajulie.

"Tidak ada perjuangan yg tidak memberikan hasil," tambah akun Instagram @awadoank.

Baca Juga: Sang Anak Meninggal di Kafe Mewah Akibat Kopi, Kini Ayah Mirna Wayan Kembali Jadi Sorotan karena Nikahi Wanita Muda

"Semoga usahamu tidak mengkhianati hasil dek.. Semoga dimudahkan rezeki dan segala urusan yaa," tulis akun Instagram @dheshibell.

"Semoga menjadi TNI adalah jalanmu ya masbro," lanjut akun Instagram @vj.anya.

"Yang kaya gini yang bakalan jaga negara .semangat ka," komentar akun @begeee21.

Hingga berita ini ditulis, unggahan potret bocah yatim ini telah disuki lebih dari 90 ribu netizen.

Artikel ini pernah tayang di Gridhot.id dengan judulRela Jadi Kuli Bangunan Demi Ikut Tes Masuk TNI, Pemuda Yatim Ini Merantau Sendiri dari Serui ke Merauke, Potretnya Saat Makan Bikin Haru Netizen

(*)

Editor : Maulina Kadiranti

Baca Lainnya