Lampu Tabung LED Lebih Dipilih Dibanding Lampu Lain, Apa Alasannya?

Jumat, 29 November 2019 | 15:29

Cahaya lampu tabung warna putih memberi kesan dingin dan sejuk.

IDEAOnline-Lampu listrik yang umum digunakan sebagai sumber cahaya buatan untuk penerangan rumah tinggal, dapat dibedakan atas tiga golongan besar, yaitu lampu pijar (incandescent/bohlam), lampu halogen, dan lampu berpendar (fluorescent/neon/TL).

Lampu berpendar fluorescent adalah jenis lampu berupa tabung di dalamnya terdapat beberapa gas, seperti merkuri.

Untuk menghasilkan cahaya, terjadi pelepasan elektron dalam tabung lampu.

Lampu jenis ini biasa dikenal dengan sebutan lampu neon.

Bentuknya ada yang lurus panjang dan lingkaran.

Baca Juga: Ciptakan Mood Baik di Setiap Ruang Pakai Warna Lampu, Ini Faktanya!

Pada dunia industri lampu, lampu neon dikenal sebagai lampu TL.

Seiring perkembangan teknologi bentuk lampu neon lebih kompak dan ringkas, tidak hanya memanjang atau melingkar.

Komponen elektrisnya yang terdiri dari ballast, kapasitor, dan stater terpadu dalam suatu kesatuan dalam lampu.

Oleh karenanya lampu teknologi baru ini disebut sebagai compact fluorescent.

Baca Juga: Mengapa Lampu Pijar Panas dan Cepat Putus? Ini Jenis plus Alasannya!

Bentuk-bentuk lampu TL.

Untuk membedakan dengan jenis lampu neon biasa, beberapa produsen lampu menyebut compact fluorescent sebagai lampu SL dan PL.

Cahaya yang dihasilkan lampu tabung/neon biasa berwarna putih.

Sedangkan lampu SL dan PL, selain cahaya warna putih, ada juga tipe yang berwarna kuning dan putih kebiru-biruan.

Sama seperti lampu pijar, tipe cahaya warna kuning warm light pada lampu SL dan PL menciptakan ambiance hangat, dekat, dan intim.

Cahaya putih dari tipe cool light memberikan efek dingin dan sejuk.

Sedangkan cahaya warna putih kekuningan/daylight memberikan efek terang yang merata pada semua obyek maupun ruang.

Baca Juga: Jadi Penerang Utama, Ini Trik Gunakan Lampu agar Hemat Listrik

Biasanya masing-masing produsen memberi kode untuk masing-masing tipe cahaya tersebut pada kemasan lampu.

Penggunaan lampu neon jauh lebih ekonomis dibanding lampu pijar dan halogen.

Dengan harga yang relatif sama, sinar yang dipancarkan lampu neon jauh lebih terang.

Tidak hanya itu, umur pakainya juga lebih lama dibanding lampu pijar.

Namun kekurangan penggunaan lampu neon adalah warna objek yang tersinari tidak seperti warna aslinya.

Biasanya objek akan terlihat lebih pucat.

Baca Juga: Kondisi Ruang Pengaruhi Jenis dan Tata Lampu, Tips Sukses Merencanakan!

Sama dengan lampu pijar, warna cahaya kuning pada lampu TL memberi kesan hangat dan intim.

Lebih dari satu dekade terakhir lampu bohlam dan lampu tabung konvensional diganti dengan LED.

Dengan konsumsi energi yang lebih sedikit, LED menghasilkan kualitas pencahayaan yang sama-sama memuaskan, bahkan lebih baik dari lampu pijar konvensional.

Hasil survei yang dilakukan Signify, (Euronext: LIGHT), pemilik brand produk lampu Philips, lampu LED telah memenangkan hati pelanggan.

Sebanyak 42% pelanggan memilih karena pertimbangan penghematan energinya, 32% memilih karena alasan pemasangan yang lebih cepat, serta 30% pelanggan lain memilih karena alasan harga.

Dengan harga yang sama mereka mendapatkan kualitas lampu yang lebih baik dari pada lampu non LED, baik dari sisi kualitas cahaya, penghematan energi, savety reliability, dan usia pakai yang lebih lama.

Signify baru-baru ini juga mengungkapkan sebuah studi komprehensif tentang pemasang lampu profesional di seluruh dunia.

Perusahaan ini menemukan bahwa 38% pemasang lampu profesional lebih suka menggunakan lampu tabung LED karena penghematan energi dan kualitas cahayanya.

Baca Juga: Tak Sekadar Terang, Ini 3 Kunci Sukses Mengatur Cahaya Lampu

Para profesional lebih tertarik menggunakan lampu tabung LED daripada bohlam LED karena lebih efisien.

Lampu tabung LED menghemat hingga 50% energi dibandingkan sistem lampu pijar konvensional.

Lampu tabung LED juga memiliki masa pakai lebih dari 15.000 jam.

Selain itu, kualitas pencahayaan lampu tabung LED sangat mirip dengan sinar matahari alami.

Pencahayaan yang tepat dapat memiliki efek luar biasa untuk meningkatkan fokus dan produktivitas, memberikan penerangan sempurna untuk aplikasi komersial di kantor, lahan parkir, bengkel, supermarket dan masih banyak lainnya.

Baca Juga: Pencahayaan Asal-asalan Bisa Fatal, Ini 4 Kesalahan Atur Cahaya Lampu

Tag

Editor : Maulina Kadiranti