Tips Atasi Genting Pecah Kala Hujan Lebat, Ini dia Solusinya!

Selasa, 18 Februari 2020 | 13:00
Ingram Publishing

Musim hujan

IDEAonline-Siapa yang tak kesal jika lagi enak-enaknya santai di kamar dan berselimut kain tebal karena dinginnya cuaca akibat hujan, lalu ada air yang jatuh dari atap ke lantai.

Terlebih, air yang jatuh tak hanya dalam bentuk tetesan kecil tetapi deras seperti air keran yang terbuka.

Echo-ca.org

Musim Hujan

Ini pasti akan menjadi pengalaman yang menyebalkan sekaligus mengerikan.

Baca Juga: Baru Saja Rayakan 11 Tahun Pernikahan dengan BCL, Ashraf Sinclair Dikabarkan Meninggal Dunia, Begini Keadaan Rumah Dukanya

Mau diperbaiki saat itu juga tak mungkin karena hujan masih turun deras. Didiamkan saja, masalah bisa merambat kemana-mana.

Salah satu penyebab kebocorandisebabkan karena pecahnya genting

Genting pecah ini lebih banyak dipengaruhi lingkungan sekitar, seperti genting kejatuhan buah-buahan atau genting kejatuhan batang pohon.

Walau begitu, ada juga kemungkinan genting pecah karena faktor usia dan kekuatan genting.

Pencegahan

Jika Anda memiliki pohon buah atau pohon kayu besar di sekitar rumah, sebaiknya cek kondisi pohon kayu dan buah Anda.

Baca Juga: Iri dengan Karirnya, Roy Menebak Inisial Nama yang Kirimi Tanah Kuburan ke Ruang Tamu Milik Presenter Kondang Ini

Lokasi Green Garden, Jakarta Barat Arsitek Cosmas D. Gozali

Pohon besar

Jika terlihat ada batang yang sudah meranggas, segera potong dan singkirkan dari pohon. A

nda juga dapat mengurangi batang yang tumbuh persis di atas genting untuk meminimalisasi risiko batang tumbang dan menimpa atap.

Baca Juga: Ingatkan Momen Hangat, Bingkai yang Berada di Ruang Kerja Hotman Paris Jadi Sorotan Warganet, Ternyata Ini Rahasia di Kantornya!

Untuk beberapa jenis pohon buah, sebenarnya masih aman-aman saja berada di atas atap.

Tetapi, khusus untuk buah bervolume besar, seperti durian, nangka, pepaya, mangga, sebaiknya pangkas batang yang mengarah ke atas atap.

Solusi Darurat

Penanganan solusi darurat genting pecah ini sama dengan genting melorot.

Solusi Ideal

Jika genting pecah, harus diganti dengan genting baru sesaat setelah hujan reda. Tetapi, jika genting mengalami retak saja, ada 3 penanganan yang dapat dilakukan.

Baca Juga: Baru Saja Rayakan 11 Tahun Pernikahan dengan BCL, Ashraf Sinclair Dikabarkan Meninggal Dunia, Begini Keadaan Rumah Dukanya

Jika retaknya tidak terlalu besar bisa diatasi dengan melapisi waterproofing. Gunakan waterproofing dengan serat fiber.

Potong serat fiber pada bidang genting sesuai ukuran, lalu olesi dengan larutan waterproofing. Lakukan setelah genting mengering (tak ada air hujan yang tersisa di genting).

Agar tambalannya tidak lepas, Anda harus menutup area ini dengan terpal.

Jika retaknya cukup besar, sebaiknya diganti dengan genting baru.

Memberi lembaran pelapis anti-bocor dari plastik atau semacamnya pada bagian bawah genting.

Dengan lapisan ini, air masih akan bisa ditahan oleh lapisan plastik dan kemudian dialirkan ke bawah menuju talang.

Artikel ini tayang di Tabloid Rumah (*)

Tag

Editor : Maulina Kadiranti