IDEAonline-Siapa sangka ada beberapa tanaman hias yang mengandung racun bahkan mematikan hanya karena kamu menyentuhnya.
Padahal kalau dari luar keliatan cantik dan indah. Wah, buat kamu pecinta tanaman wajib tahu nih tanaman hias apa aja yang harus membuatmu ekstra hati-hati.
Salah satunya adalah Adenium atau kamboja jepang. Yuk kita cari tahu di sini.
Baca Juga: Hati-hati Rawat Kasur, Jangan Gunakan Jasa Dry Cleaning Sekalipun, Terungkap Alasannya
Baca Juga: Tips Hadirkan Ruang Kerja yang Bangkitkan Mood, Masukkan Hasil Karya Sendiri!
Mawar Padang Pasir
Adeniumdikenal sebagaimawar padang pasir karena awalnya tumbuh dan berkembang di daerah padang pasir.
Walaupun dikenal sebagai kamboja Jepang, tetapi bunga ini tidak berasal dari Jepang, melainkan dari Asia Barat dan Afrika.
Selain indah untuk dijadikan tanaman hias, ternyata adenium dijadikan sebagai racun untuk mengisi anak panah di Afrika sejak dulu.
Racun Panah di Afrika
Tanaman adenium memiliki getah yang berlimbah. Eits, kita harus berhati-hati karena getah ini mengandung racun.
Baca Juga: Bagaimana Cara Sembunyikan Pompa Kolam Ikan? Mudah, Ikuti Tips Ini!
Nah, racun ini digunakan oleh masyarakat Afrika untuk berburu binatang besar. Racun ini bahkan bisa bersifat mematikan.
Racun apa yang ada pada getah adenium?
Pada adenium, terdapat banyak bahan beracun, seperti digitalis glikosid (kardiak glikosid), ekugin, cardenolides somalin, hongheloside A, 16-acetylstrospeside, honghelin, Neridienone A, flavonol, dan masih banyak bahan beracun lainnya.
Bahan-bahan ini memang paling banyak terdapat pada getah tumbuhan, tetapi terdapat juga pada hampir seluruh bagian tanaman adenium.
Efek yang dimunculkan bisa berbahaya, seperti mual, muntah, mengantuk denyutan nadi melemah, tekanan darah menurun, keletihan, sakit perut, mata berkunang-kunang, bahkan jika parah bisa sampai dengan kematian.
Membungkus Tangan
Nah, setelah mengetahui bahwa ada racun yang bebahaya pada adenium, kita harus berhati-hati. Bukan berarti tidak boleh menanam, tetapi kita harus menjaga agar tidak keracunan.
Cara yang paling mudah adalah dengan membungkus tangan sebelum melakukan perawatan adenium, terutama jika memungkinkan terkena getah.
Hati-hati yah IDEA lovers, jangan lupa cuci tangan setelah lakukan perawatan!
#BerbagiIDEA #Berbagicerita #BisadariRumah #GridNetwork
(*)