Waspada Kulit Bayi Meradang, Begini Langkah Mencuci Pakaian Bayi yang Benar

Senin, 06 Juli 2020 | 09:41
breathingwasher

Tentu Tak Ingin Kulit Bayi Meradang, Ikuti Cara Mencuci Bajunya dengan Benar!

IDEAonline-Merawat kulit bayi harus dilakukan dengan teliti dan membutuhkan perhatian ekstra.

Selain harus bersih, bahan pencuci bajunya juga harus ramah bagi kulit bayi yang masih sensitif.

Untuk lebih mudahnya, kamu bisa mengikuti cara dan langkah mencuci pakaian bayi berikut ini.

Baca Juga: Posisi Salah Bisa Percepat Rasa Lelah, Begini Begini Penempatan Komputer yang Tepat Cocok bagi yang WFH

Baca Juga: Awali Karir Sebagai 'Hantu', Vlogger Ini Bangun Rumah 4 Lantai Hingga Basement yang Muat 26 Mobil, Mau Ngalahin Raffi Ahmad?

youaremom

Tentu Tak Ingin Kulit Bayi Meradang, Ikuti Cara Mencuci Bajunya dengan Benar!

Pertama, ada 5 hal yang harus kamu perhatikan ketika mencuci pakaian bayi, yaitu:

1. Sebaiknya mencuci pakaian baru sebelum dipakai.

Alasannya kamu tidak pernah tau berapa lama baju itu dipajang di toko.

Jadi, sebaiknya dicuci dulu setiap pakaian yang baru dibeli untuk menjaganya agar steril.

2. Pilih deterjen yang aman.

Waspada jika bayi menunjukkan tanda-tanda alergi setelah mengenakan pakaian yang baru saja dicuci.

Penyebabnya bisa jadi deterjen yang digunakan.

Hentikan pemakaian deterjen tersebut dan segeralah konsultasikan kondisi si kecil ke dokter.

3. Hindari pemutih dan deterjen yang mengandung pemutih.

Bahan kimia dalam pemutih bisa menyebabkan iritasi pada kulit bayi.

Bahkan ada kasus yang lebih parah yang bisa menyebabkan penyakit kulit.

4. Pilih pelembut yang aman.

Pelembut bisa membuat pakaian menjadi lebih nyaman digunakan.

Produk-produk ini biasanya akan mencantumkan tulisan “Aman untuk Bayi” pada kemasannya.

5.Atur temperatur

Baca Juga: Mulai dari Rp 1 Juta- Rp 20 Jutaan, Ini Ragam Panduan Renovasi Dapur yang Cocok untukmu!

Baca Juga: Awali Karir Sebagai 'Hantu', Vlogger Ini Bangun Rumah 4 Lantai Hingga Basement yang Muat 26 Mobil, Mau Ngalahin Raffi Ahmad?

Atur temperatur paling rendah di mesin cuci saat mengeringkan pakaian bayi agar baju-baju tidak menyusut.

Langkah mencuci tepat

Sedangkan untuk langkah-langkah mencuci baju bayi yang aman adalah sebagai berikut:

Pertama. Pisahkan pakaian, popok, celana yang ada sisa kotoran dengan yang hanya sekedar kotor.

Kedua. Bersihkan sisa kotoran buang air besar dengan air keran yang mengalir.

Ketiga. Kucek dengan sabun untuk menghilangkan sisa kotoran buang air besar pada celana atau popok.

Baca Juga: Mau Buat Rumah Hadap Barat Terasa Lebih Adem? Ikuti Cara Seru Ini!

Baca Juga: Rela Bangun Rumah untuk Digunakan Bersama, Sang Mantan Kekasih Justru Nikah dengan Orang Lain, Ali Syakieb Kepergok Lakukan Ini Pada Citra Kirana!

spreipercabandung.blogspot.com

Tentu Tak Ingin Kulit Bayi Meradang, Ikuti Cara Mencuci Bajunya dengan Benar!

Keempat. Rendam pakaian bayi di air biasa minimal 15 menit.

Khusus untuk yang terkena noda dan susah hilang, rendam 30 menit.

Kelima. Bilas dan kucek baju bayi dengan air bersih.

Keenam. Rendam lagi pakaian bayi dengan deterjen yang aman, dan kucek setelah direndam.

Ketujuh. Bilas pakaian 2-3 kali dengan air mengalir atau air di ember.

Delapan. Rendam dengan pelembut yang aman bagi kulit bayi selama 10 menit.

Keringkan dengan pengering khusus pakaian atau jemur di panas matahari.

#BerbagiIDEA #Berbagicerita #BisadariRumah #GridNetwork

(*)

Editor : Maulina Kadiranti

Baca Lainnya