Baru Balik dari Kamar Mandi, Sharena Kaget Bukan Kepalang Saat Lihat Posisi Tidur Suaminya yang Saling Menindih dengan Buah Hati, Begini Penampakannya

Rabu, 15 Juli 2020 | 21:00
instagram/mrssharena

Keluarga Ryan Delon

IDEAonline - Perilaku saat tidur memang tidak bisa dikontrol.

Sharena Delon, baru-baru ini membagikan bagaimana kelakuan anak-anaknya saat tertidur.

Lewat postingan di Instagramnya, Sharena Delon mengaku terkejut saat baru saja kembali dari kamar mandi dan melihat posisi anak-anak dan suami yang tengah tidur di atas ranjang.

Baca Juga: Bongkar Tabiat Dirinya Saat di Rumah, Keluarga Masih Tak Habis Pikir Hana Hanifah Kena Kasus Prostitusi

instagram.com/tail_wagging/

Ryan Delon dan Sharena bersama anak-anak

Well,sebagai seorang Ibu, Sharena Delon jelas memiliki sikap siaga untuk menjaga anak-anaknya.

Saat kembali dari kamar mandi, Sharena dikejutkan dengan kaki putra sulungnya yang hampir menindih tubuh adiknya.

Cepat-cepat Sharena segera mendekat dan menangkap kaki putra sulungnya sebelum mendarat di perut putrinya.

"Astaga! Ditinggal pipis bentar, bisa jelimet gini bentukannya. Untung pas kebagian Ry yang mau posisiin kaki kirinya dan macam punya super power, aku bisa lari secepat kilat dan nangkep, taruh pelan-pelan dulu buat angetin perut Sea," tulis Sharena dalam postingan Instagramnya.

Sharena mengaku, membenarnkan posisi anak-anaknya yang tengah tidur membuatnya berdebar-debar.

Baca Juga: Bongkar Tabiat Dirinya Saat di Rumah, Keluarga Masih Tak Habis Pikir Hana Hanifah Kena Kasus Prostitusi

"Ngeri-ngeri sedep gitu kan rasanya (benerin posisi mereka bisa berkali kali kali dalam semalam)," imbuh Sharena.

Instagram @mrssharena

Posisi tidur suami dan anak-anak Sharena Delon

Istri Ryan Delon tersebut juga menceritakan kalau anak pertamanya, Ry, yang sekarang memiliki asisten pribadi untuk menjaganya saat tidur di kamarnya sendiri.

"Skarang Ry sbenernya udah anteng banget bobo ditemenin Frosty di kamar sendiri. Super no drama, happy dan berasa aman (kitanya pun)," tulis Sharena Delon.

Namun, meski sudah memiliki kamar sendiri, Ry masih suka tidur bersama orang tua dan adik perempuannya.

Baca Juga: Hilangkan Bau Kencing Kucing dengan Baking Soda atau Bubuk Kopi, Ini Triknya!

"Ry beneran punya personal body guard pas malem, tapi Ry masih suka kangen bobo sama Sea and mommy daddynya biar full team," ungkap Sharena Delon.

Instagram @mrssharena

Ry dan Foster

Lebih lanjut Sharena menambahkan kalau dalam seminggu, dua kali Ry akan menyusul tidur bersama orang tua dan adiknya.

"Jadi emang masih kebagian jatah 2x seminggu (gak musti weekend lagi). Dan walaupun saat bobo ramean hatiku happy, tapi sjujurnya sungguh, gak pernah bisa tidur. Siaga bener tiap ada yang gerak," tulis Sharena.

Sharena juga membeberkan kebiasaan tidur anak-anak dan suaminya yang berbeda-beda.

"Punya anak 2-2nya kalo bobo heboh bener. Ry sih jarang pindah posisi, tapi kalo mimpi pasti temanya 'fighting-fighting-an' jadi gerakannya powerful banget kicking and punching."

Baca Juga: Awalnya Penuh dengan Sampah dan Hampir Dirobohkan, Wanita Ini Berhasil Renovasi Toilet Umum Jadi Rumah Tinggal dengan Tangannya Sendiri, Dalamnya Bukan Main Ciamik!

"Kalo Sea udah kaya jarum jam, muter muluk, diganjel bantal buat pager aja bisa mreka pindahin terus dalam tidurnya,"imbuhnya.

Saat tidur bersama, Ry ternyata tidak mau loh kalau harus tidur di kasur yang terpisah.

"Mana Ry kekeuh banget harus ber-4 seranjang gak boleh pisah walau sekamar, kusut bener formasinya," tulis Saarena.

"Sungguh 2 malam yang sungguh menegangkan dalam seminggu, untung bapaknya posisi super anteng, gak pernah gerak, paling ketendang Ry sampe mau jatoh (aslik ini posisi sampe tidurnya melintang supaya lebih lega). KAYA GINI MASIH MAU NAMBAH ANAK LAGI PAK @tail_wagging?" pungkas Sharena Delon.

#BerbagiIDEA #Berbagicerita #BisadariRumah #GridNetwork

(*)

Artikel ini telah tayang di Grid.ID dengan judulDitinggal Pipis Bentar, Sharena Kaget Posisi Anak dan Suaminya Tumpang Tindih saat Kembali dari Kamar Mandi

Tag

Editor : Maulina Kadiranti

Sumber Grid.ID