IDEAonline –Kesibukan di luar membuat para pemilik rumah ini merindukan tempat ternyaman untuk menghabiskan waktu berkualitas dengan orang-orang terkasih.
Desain rumah lantas dibuat sangat personal sesuai karakter penghuninya.
Tanaman dan unsur kayu pun dihadirkan dalam porsi lebih banyak untuk mendapatkan kenyamanan karena terhubung kembali dengan alam.
Berikut ini beberapa referensi desain hunian yang memotret berbagai kecenderungan tersebut. Semoga menjadi inspirasi untuk Anda.
1. Hadirkan Mural
Dapur ini menjadi salah satu contoh dapur yang menghadirkan unsur personal pemiliknya. Ini tampak dari adanya mural di sisi kanan dinding.
Baca Juga: Ingin Membuat Waterwall Sendiri? Ikuti Saja Tujuh Tahapan Ini!
Baca Juga: Elemen Fungsional dan Estetis Apa Saja yang Mesti Ada di Waterwall?
:quality(100)/photo/2020/07/16/2303614031.jpg)
Hadirkan Mural
Mural tokoh Lego ini merupakan gambaran dari karakter pemilik rumah. Kuning di dapur menjadi pilihan lantaran warna ini merupakan favorit sang istri.
2. Meja Kerja Ramping
Kerja dari rumah terasa lebih menyenangkan lewat furnitur yang menarik. Desain unik pada meja kerja ini bukan cuma menarik dilihat, tapi juga hemat ruang karena bentuknya yang ramping.
Meja Kerja Ramping
Tambahkan beberapa ambalan di dinding untuk meletakkan buku atau sekadar pernik untuk tampilan sudut kerja yang makin cantik.
3. Rumah siap Foto
Baca Juga: Benarkan Miliki Rumah di Tepi Pantai Buat Lebih Bahagia? Ini Kata Ahli
Rumah kini tak lagi hanya sebagai tempat tinggal. Namun, juga sebagai tempat bagi pemiliknya untuk berfoto ria yang kemudian mengunggahnya ke media sosial Instagram.
Rumah siap Foto
Ya, area bagus untuk foto-foto kini tak hanya hadir di area publik tetapi juga sudah mulai masuk ke dalam rumah, seperti rumah ini.
#BerbagiIDEA #Berbagicerita #BisadariRumah #GridNetwork
Artikel ini tayang di Majalah IDEA edisi185
(*)