Efek Samping Ini Bisa Dialami setelah Divaksin Covid-19, Lakukan Ini!

Kamis, 25 Maret 2021 | 14:04
kompas.com

Ilustrasi orang sedang demam.

IDEAOnline-Efek samping bisa terjadi setelah divaksin Covid-19, dan jenis efeknya berbeda-beda setiap orang.

Efek samping tersebut merupakan respons tubuh ketika vaksin sedang menjalankan tugasnya untuk meningkatkan sistem kekebalan tubuh kita.

Namun, tak perlu khawatir sebab efek samping yang muncul pada umumnya hanyalah efek samping ringan, termasuk kelelahan, sakit kepala, hingga demam ringan.

Melansir Today, jika kamu merasakannya efek samping tersebut setelah divaksin Covid-19, tak perlu khawatir.

Cobalah melakukan beberapa langkah berikut.

Baca Juga: Rela Dinikahi Mantan Suami Tamara Bleszynksi dengan Perbedaan Usia 18 Tahun, Paras Istri Teuku Rafly Dicap Mirip Barbie, Intip Istana Mewahnya

Jika Mengalami Demam

Jika kamu mengalami demam setelah divaksin, Pusat Pengendalian dan Pencegahan Penyakit AS (CDC) merekomendasikan untuk minum banyak air dan berpakaian longgar.

Baca Juga: Meski Tak Nyaman, Tidur Tengkurap Bisa Beri Peluang Kesembuhan bagi Pasien Covid-19

Kompas.com
Shutterstock

Ilustrasi sakit kepala

Jika Kelelahan Parah

Istirahat dan relaksasi adalah solusi terbaik jika kamu mengalami kelelahan setelah divaksin.

Efek samping sering kali terjadi satu hari setelahnya.

Oleh karena itu, banyak dokter merekomendasikan agar orang-orang tidak memilih jadwal vaksin sebelum hari kerja yang sibuk, agar tidak lesu dan kelelahan di keesokan harinya.

Atau, kamu juga bisa menghindari jadwal padat sehari setelah divaksin.

Jika Merasa Sakit Kepala

Kepada Today, dokter unit perawatan intensif dan dokter paru-paru, Dr Vin Gupta mengatakan, obat pereda nyeri sebaiknya tidak dikonsumsi sebelum vaksinasi, namun boleh dikonsumsi setelahnya jika muncul gejala.

"Antara Tylenol dan Motrin, saya akan merekomendasikan menggunakan Tylenol," katanya.

"Saya pikir hal itu akan mengurangi gangguan pada respons antibodi, produksi antibodi, setelah sistem kekebalan kamu menerima vaksin tersebut."

Jadi, jika setelah mendapatkan vaksin kamu merasakan sakit kepala hebat, silakan konsumsi pereda nyeri untuk meredakan sakit kepala tersebut.

Baca Juga: Antiseptik dan Desinfektan Punya Efek Samping Jika Tidak Tepat Penggunaannya, Apa Saja?

koreaboo

ilustrasi tidur

Kapan Harus ke Dokter?

Efek samping setelah divaksin Covid-19 seharusnya tidak bertahan lebih dari 48 jam dan sering kali mereda seiring berjalannya waktu.

Namun, jika kamu merasakan efek samping hingga berhari-hari setelah divaksin, segeralah hubungi dokter.

Pada akhirnya, untuk meminimalisasi efek samping, usahakan kamu mempersiapkan diri sebelum divaksin.

Baca Juga: Dulu Rela Jadi Tukang Bersih WC untuk Bantu Perekenomian Keluarga, Kini Presenter yang Paling Dicari Ini Justru Pamer Hunian Mewah Senilai 3 Miliar!

Beberapa di antaranya adalah makan terlebih dahulu sebelum divaksin, tidur cukup dan jaga tubuh agar tetap terhidrasi.

"Jika Anda dalam kondisi baik saat divaksin, maka Anda akan merasa lebih baik pula setelahnya," kata kepala penyakit menular untuk ProHEALTH, Dr. Daniel Griffin. Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul Sakit Kepala dan Demam Setelah Divaksin Covid-19? Lakukan Hal Ini

#BerbagiiDEA

Tag

Editor : Maulina Kadiranti

Sumber kompas