IDEAOnline -Di tengah pandemi Covid-19 ini kita memang diwajibkan untuk menyesuaikan diri dengan kebiasaan normal baru.
Kebiasaan normal baru yang sudah diterapkan tentu memiliki maksud memutus rantai penyebaran Covid-19.
Seperti halnya 3M (memakai masker, mencuci tangan, dan menjaga jarak) harus dipatuhi di mana saja.
Setelah beberapa bulan bergumul dengan karantina mandiri, tak sedikit warga Indonesia yang memutuskan untuk pergistaycation.
Staycationdi hotel bisa dijadikan sebagai alternatif mengusir kebosanan.
Baca Juga: Begini Cara Merawat Tanaman Sirih Gading, Perhatikan Pencahayaan dan Media Tanam!
Baca Juga: Hanya dengan Modal 1 Bumbu Dapur, Noda di Sofa Kulit Hilang Seketika!
Tapi ada yang sadar enggak sih, ternyata tiap kita menginap di hotel sarung bantal dan sprai umumnya berwarna putih.
Ternyata, ada alasan penting di balik itu dan kamu juga bisa menerapkannya di rumah.
Dilansir Kompas.com dari Woman and Home, Jumat (8/1/2021), alasan pertama adalah warna putih sangat serbaguna.
Memiliki tempat tidur yang dilapisi seprai dan sarung bantal putih memungkinkan kamu untuk bisa bereksplorasi mendekor ruangan dengan warna-warni pilihan sesuai selera.
Joe Molloy, direktur pendiri Tielle Love Luxury, berkata, pihaknya selalu merekomendasikan seprai putih klasik daripada seprai berwarna lain karena tetap terlihat segar dan tidak pernah ketinggalan zaman.
"Seprai putih bekerja sangat baik di kamar tidur dengan paduan skema warna yang berani untuk melengkapi tampilan, tambahkan lapisan mewah seperti selimut atau karpet bulu palsu untuk tekstur dan kedalaman," kata Molloy.
Baca Juga: Begini Cara Merawat Tanaman Sirih Gading, Perhatikan Pencahayaan dan Media Tanam!
Namun demikian, yang terpenting adalah warna putih sangat menenangkan.
Kamu harus merasa sesantai mungkin saat tidur.
Sedangkan untuk hotel, bagaimanapun, ada alasan utama mengapa tempat tidur putih ada pilihan nomor satu dan itu adalah kebersihan.
Seperti diwartakan Reader's Digest, tidak ada tempat bagi kuman dan kotoran untuk bersembunyi di seprai putih, itulah sebabnya hotel cenderung memilih tempat tidur putih.
Pelanggan mereka dapat tidur di malam hari karena mengetahui bahwa mereka berada dalam kenyamanan tempat tidur yang bersih.
Selain itu, linen berwarna putih memberikan kesan mewah.
Baca Juga: Kenapa Sirih Gading Semakin Diminati pada Masa Pandemi? Terungkap Bisa Hilangkan Racun di Rumah!
Emma Hooton, desainer interior di Tielle Love Luxury dari Studio Hooton selalu menyarankan kliennya untuk menggunakan seprai putih.
"Digunakan oleh hotel-hotel terkemuka di dunia, warna putih menetapkan standar dalam kemewahan dan kami menyukai tampilan hotel butik. Ini akan memberi kamu kualitas yang sama seperti bermalam di hotel bintang 5," jelasnya.
#Berbagiidea #Berbagicerita #Bisadarirumah #Gridnetwork
(*)