Jangan Lakukan Ini di Meja Kopi, Furnitur Pelengkap Banyak Fungsi

Minggu, 09 Mei 2021 | 06:00
Prop. Fabelio

Ilustrasi-Meja kopi biasa disebut juga side table perannya banyak di dalam ruangan.

IDEAOnline-Di luar fungsinya sebagai tempat meletakkan camilan atau menyimpan majalah, meja kopi mempunyai peran yang lebih besar di dalam ruang keluarga.

Sebagai salah satu furnitur yang biasanya berada di ruang keluarga, meja kopi memiliki beberapa peran konkret.

Baca Juga: Menelusuri Hunian Mewah Bak Kastil Kerajaan Milik Harry Kiss, Ayah Vidi Aldiano, yang Dilengkapi Kolam Renang Terselubung!

Baca Juga: 5 Meja Kopi dengan Desain Unik, Dijamin Bakal Menarik Perhatian!

Agar meja kopi dapat berfungsi optimal sebagaimana mestinya, awet, dan berumur panjang, beberapa hal ini mesti diperhatikan dalam penggunaannya.

Serial RUMAH

Meletakkan kaki ke atas meja kopi bukan hal yang benar.

1. Mengangkat kaki ke atas meja kopi saat berada di ruang keluarga.

Baca Juga: Tinggal di Rumah dengan Dapur Mewah Bukan Main, Siapa Sangka Mantan Istri Mike Lewis Ini Rela Banting Stir Jadi Juragan Warteg

Baca Juga: Menyiasati Rumah Mungil dengan Furnitur Beroda, Ini Kelebihannya!

Selain dinilai kurang sopan bagi sebagian orang, kebiasaan ini dapat mengurangi daya tahan meja kopi karena terbebani beban kaki yang berat terus-menerus.

Dengan meregangkan kaki, peredaran darah bisa mengalir lebih lancar.

Tapi, jika meja kopi berbahan tipis dan kurang bisa menyangga beban berat, lama kelamaan beban kaki kita dapat merusak bahkan mematahkan meja.

Gunakan ottoman atau kursi pouf (ottoman) yang memang khusus dirancang untuk menyanggah kaki saat duduk di sofa agar kamu tetap bisa menikmati momen berselonjor tanpa takut merusak meja.

Unhappy Sisters

Ilustrasi meja kopi.

2. Meletakkan gelas berisi kopi atau teh tanpa wadah, sehingga rawan membasahi meja kopi.

Baca Juga: Menelusuri Hunian Mewah Bak Kastil Kerajaan Milik Harry Kiss, Ayah Vidi Aldiano, yang Dilengkapi Kolam Renang Terselubung!

Baca Juga: Tinggal di Rumah dengan Dapur Mewah Bukan Main, Siapa Sangka Mantan Istri Mike Lewis Ini Rela Banting Stir Jadi Juragan Warteg

Meski namanya meja kopi, material pelapisnya tentu akan tetap rawan rusak dan bernoda saat terkena cairan berwarna.

Bekas yang tertinggal akan merusak penampilan meja dalam jangka panjang.

Selalu gunakan alas minum agar cairan tidak menetes ke permukaan meja. Jika meja sudah terlanjur bernoda, bersihkan dengan stain removal yang dapat kamu temukan di toko swalayan terdekat.

Untuk tindakan awal, kamu dapat membersihkan noda dengan air detergen.

Caranya adalah dengan menggosokkan air detergen pada permukaan meja dengan lap basah, kemudian mengeringkannya dengan lap bersih.

Prop. Fabelio

Menghadirkan meja kopi atau side table dengan memperhitungkan ukuran dan desain.

3. Menyempilkan meja kopi ke dalam ruang keluarga berukuran mungil, tanpa mengukur ruang yang tersedia terlebih dahulu.

Baca Juga: Tinggal di Rumah dengan Dapur Mewah Bukan Main, Siapa Sangka Mantan Istri Mike Lewis Ini Rela Banting Stir Jadi Juragan Warteg

Baca Juga: Koma Tiga Minggu Bahkan Harus Diamputasi, Nenek ini Rasakan Hal Terberat dalam Hidupnya Akibat Hobi Berkebun, Ini Sebabnya!

Sempitnya ruang keluarga membuat meja kopi terpaksa harus ditempelkan pada sofa, sehingga mengganggu pergerakan penghuni.

Sebelum melihat model meja kopi yang diinginkan, pastikan kamu telah memiliki ukuran yang ideal untuk dimasukkan ke dalam ruang keluarga.

Umumnya, meja kopi memiliki tinggi sama dengan jarak lantai hingga lutut orang dewasa, yaitu sekitar 50cm.

Sedangkan panjang meja kopi idealnya setengah hingga sepertiga lebar sofa.

Jangan lupa juga mengukur jarak antara meja kopi dengan sofa, yaitu minimal 45cm untuk pergerakan yang nyaman.

#BerbagiIDEA #Berbagicerita #BisadariRumah #GridNetwork

(*)

Tag

Editor : Maulina Kadiranti