Plafon PVC Pengganti Tripleks, Eternit, dan Gypsum, Mudah Dibongkar-Pasang dan Bisa untuk Pelapis Dinding

Kamis, 05 Agustus 2021 | 15:15

Ilustrasi plafon PVC dengan motif yang cocok untuk rumah minimalis modern.

IDEAOnline-Kehadiran plafon pada ruang, selain menutup berbagai instalasi di langit-langit rumah, juga untuk melancarkan sirkulasi udara.

Disamping itu, faktanya plafon juga mempunyai fungsi dekoratif, bahkan bisa menambahkan nilai estetika.

Jenis material menjadi elemen penting untuk plafon. Ada beragam material untuk mendesain plafon supaya mempunyai tampilan yang menarik.

Pemilihannya tergantung pada beberapa aspek berikut ini.

Kelima sifat ini setidaknya dimiliki oleh PVC (Polivinil Clorida), sebuah material yang hampir 50% produksinya digunakan dalam bidang konstruksi bangunan.

Selain relatif lebih murah, material ini dikenal cukup tahan lama dan fleksibel.

Baca Juga: Loft, Cara Manfaatkan Plafon Tinggi, Ini Syarat Membuat agar Nyaman

Plafon PVC cocok untuk gaya interior apapun.

Sifat fleksibel inilah yang membuatnya banyak dipakai juga sebagai bahan pemipaan, atap, dan insulasi kabel listrik.

Pemakaian PVC sebagai bahan plafon merupakan inovasi pada material bangunan.

Selain memenuhi syarat ideal material plafon, hal yang unggul dari plafon berbahan PVC adalah estetika tampilannya.

Aneka pilihan corak dan warna dihadirkan sehingga sangat mudah menyesuaikan kebutuhan konsumen.

Terlebih lagi, material ini pun dapat digunakan sebagai pelapis dinding. Sehingga dengan mudah menghasilkan tampilan yang harmonis pada dinding dan plafon rumah.

Baca Juga: Bebaskan Panas, Asap, dan Bau, Ini Cara Pasang Exhaust Fan di Plafon untuk Dapur yang Tak Punya Ventilasi

Ilustrasi plafon PVC bercorak.

Corak yang ada, membuat plafon ini tak lagi memerlukan pengecatan.

Bahan PVC yang menyerupai plastik, membuatnya mudah dibersihkan.

Jadi, bisa dibilang produk ini pun bebas perawatan.

Sedangkan kelenturan bahannya, membuatnya mudah dipasang.

Produk ini didesain sebagai material yang dapat diaplikasikan secara knock down sehingga mudah dibongkar pasang.

Baca Juga: Jangan sampai Hancur, Ini Cara Merancang Atap Rumah agar Bebas Rayap

#BerbagiIDEA

Tag

Editor : Maulina Kadiranti