Tanpa Repot Gunakan Perangkap dan Racun, Ternyata Tikus Bisa Diusir Hanya dengan Ampas Teh!

Selasa, 18 Januari 2022 | 16:00
Pexels.com

Cara mengusir tikus dengan ampas teh

IDEAonline -Tikus yang masuk ke dalam rumah merupakan permasalahan yang mungkin pernah IDEA lovers alami.

Hewan pengerat satu ini berukuran kecil dan tubuhnya fleksibel sehingga mampu menyusup melalui celah sempit.

Sebagai hewan mamalia yang berdarah hangat, tikus masuk ke rumah untuk mencari tempat berlindung dan makanan.

Sebagaimana diketahui, tikusmembawa virus dan bakteri jika dibiarkan di dalam rumah.

Virus dan bakteri dari tikus ini bisa sangat membahayakan kesehatan satu rumah. Belum lagi kalau tikus kencing dan buang air besar sembarangan.

Ini akan membuat rumah IDEA lovers semakin tidak nyaman untuk ditinggali.

Baca Juga:Sederet Bahan Dapur Ini Ampuh Usir Semut Agar Tak Kembali, Mau Tau?

Baca Juga:Tak Banyak yang Tahu, Ternyata 5 Benda Sederhana Ini Bisa Dimanfaatkan untuk Mengasah Pisau di Rumah!

Tikus juga bisa merusak perabotan rumah tangga seperti lemari, kursi, meja, dan lainnya.

Yang lebih parah tikus bisa menggigit kabel-kabel penting di rumah.

Namun, cara mengusir tikus dari rumah bukanlah hal mudah. Pasalnya tikus sekarang tidak jera bila cuma dusir dengan perangkap tikus atau racun tikus saja.

IDEA lovers perlu sesuatu yang bisa membuat tikus jera dan tidak akan kembali ke dalam rumah.

Simak tips yang sudah dirangkum oleh nakita.id.

Baca Juga:Berbahagialah Jika Mimpi Mendiami Rumah Baru, Ternyata Pertanda Baik!

Baca Juga:Biasanya Bukan Pertanda Buruk, Siapa Sangka Inilah Arti Mimpi Menyapu di Rumah

Tanpa perangkap tikus dan racun tikus, IDEA lovers bisa mengusirnya dengan bahan yang selalu dibuang ke tempat sampah.

Yaitu ampas teh.

Setelah IDEA lovers membuat teh manis pasti seslalu membuang ampas tehnya karena merasa tidak ada gunanya.

Padahal ampas teh bisa mengusir tikus dari rumah.

Mengutip dari Boldsky, mengusir tikus dengan ampas teh sangat mudah sekali untuk dilakukan.

Caranya,IDEA loverscukup siapkan 3-4 bekas teh celup, atau IDEA lovers bisa menyiapkan ampas teh sebanyak-banyaknya.

Baca Juga:Jangan Sampai Terjadi yang Tidak Diinginkan, 5 Tips Ini Penting Dilakukan Sebelum Mati Lampu

Baca Juga:Jangan Salah Kaprah, Begini Cara yang Benar Menyimpan Makanan di Kulkas Saat Mati Lampu

Lalu, sebarkan saja ampas teh tersebut ke sudut rumah yang biasa dilalui tikus.

Dijamin tikus tidak berani masuk ke dalam rumah. Dan tikus yang ada di dalam rumah akan langsung mencari jalan keluar.

Bukan tanpa alasan, ini karena tikus tidak suka bau ampas teh yang menyengat.

Makanya tikus langsung takut jika ampas teh diletakkan di sudut-sudut ruangan.

Mudah kan IDEA lovers mengusir tikus dengan ampas teh? Yuk coba sekarang juga.

#Rumahminimalis #Berbagiidea #Berbagicerita #Bisadarirumah #Gridnetwork #Rumahtropis

(*)

Tag

Editor : Maulina Kadiranti