Modal 10 Menit Saja Bisa Lenyap, Begini Cara Bersihkan Noda Sofa yang Membandel!

Kamis, 10 Februari 2022 | 07:00
Magazine ALTURA

Hanya Perlu Ditinggal 'Merem' 10 Menit, Noda Sofa Dijamin Lenyap Tak Bersisa, Bumbu Dapur yang Akrab dengan Bakso Ini Solusinya

IDEAonline -Sofa cepat kotor? Ya, iyalah karena IDEA lovers akan duduk cukup lama di sofa ruang keluarga sambil menonton televisi.

Jika memang doyan nonton tayangan film atau olahraga, maka beberapa IDEA lovers mager di depan televisi.

Belum lagi, IDEA lovers akan makan dan minum selama menonton televisi, hayo ngaku saja IDEA lovers melakukan hal ini kan di atas sofa?

Baca Juga:Alasan Ahli Paparkan Bahwa Ponsel Jauh Lebih Berbahaya dari Dudukan Toilet, IDEA Lovers Temukan Sumber Penyakit Lainnya!

Baca Juga:Jangan Lagi Gunakan Bola Lampu Neon di Kamar, Ternyata 7 Benda Ini Harus Disingkirkan dari Ruang Tidur, Kenapa?

Namun, seberapa ketat pun kita menjaganya agar tetap bersih, terkadang ada saja noda yang tiba-tiba menempel di sofa.

Misalnya tinta yang tercecer saat kita atau kerabat beraktivitas tulis-menulis di sekitarnya.

Tapi tenang saja, ada cara membersihkan noda di sofa yang ampuh, yaitu menggunakan bumbu dapur yang akrab dengan bakso ini.

Pertama-tema yang perlu diingat, yaitu bersihkan noda sesegera mungkin karena semakin lama noda tertinggal, maka akan semakin sulit dihilangkan.

Melansir intisari-online.com, berikut ini 5 langkah membersihkan sofa yang terkena tinta hanya dengan menggunakan cuka:

Baca Juga:Siap-siap Mendengar Jeritan Mengerikan, Ternyata Ada 5 Stasiun Kereta Api Terseram dan Paling Berhantu, Jangan Coba-coba ke Sana!

Baca Juga:Tak Sengaja Menumpahkan Jus Lemon ke Wastafel Malah Buat Emak-emak Kegirangan, Ternyata Ini yang Terjadi!

1. Serap noda menggunakan tisu atau kain bersih

Segera setelah kita tahu noda tinta mengenai sofa, cari tisu atau kain bersih.

Lalu, serap noda menggunakan tisu atau kain bersih tersebut.

Ingat, seraplah noda yang masih baru tanpa menggosok-gosoknya, karena hal itu justru akan membuat noda menyebar.

Upayakan menyerap noda sebanyak mungkin.

Setelah noda terserap, maka mulailah membersihkan sisi luar menuju pusat noda.

Jika tisu atau kain sudah terlalu kotor, gantilah dengan tisu atau kain yang baru.

2. Teteskan cuka pada titik yang mencolok

Baca Juga:Rasakan Perbedaannya di Esok Hari, Siapa Sangka 7 Tanaman Ini Siap Buat Tidurmu Lebih Nyenyak!

Baca Juga:Mau Menghilangkan Noda Kuning pada Dudukan Toilet? Ini Solusinya!

Jika langkah di atas sudah dilakukan secara maksimal dan masih ada noda tersisa, maka lanjutkan dengan meneteskan cuka pada noda yang mencolok.

Cuka bekerja secara ajaib pada noda tinta. Hal ini karena komponen asetat pada cuka membantu menghilangkan noda secara efektif.

Selain itu, cuka juga dapat digunakan pada tipe sofa apapun, aman digunakan, serta lembut di tangan dan ramah lingkungan.

3. Buat larutan cuka

Jika langkah di atas masih belum mampu membersihkan noda di sofa, maka selanjutnya buatlah larutan cuka.

Campurkan 1 sdm sabun pencuci piring, 2 sdt cuka putih dan 1 gelas air ke dalam mangkuk kecil.

Selanjutnya, usapkan larutan pada area yang terkena noda dengan menggunakan kain yang lembut.

Baca Juga:Mau Menghilangkan Noda Kuning pada Dudukan Toilet? Ini Solusinya!

Baca Juga:Mulai Hari Ini Tak Perlu Minum Obat Tidur, Tinggal Lakukan 6 Kebiasaan Ini Dijamin Langsung Tidur Nyenyak

Gosoklah noda di sofa tapi jangan terlalu keras agar noda tidak menyebar.

Biarkanlah selama 10 menit untuk mendapatkan hasilnya.

4. Bersihankan cuka dengan kain dan air dingin

Gunakan kain lembut yang direndam dengan air dingin untuk membersihkan larutan cuka.

Lap area yang kita usap dengan larutan cuka secara menyeluruh hingga larutan cuka hilang sepenuhnya.

5. Gunakan handuk kering untuk menyerap air

Jika noda masih tersisa, ulangi proses yang telah dilakukan.

IDEA lovers juga bisa mencoba metode lain untuk menghilangkannya.

Misalnya dengan penggunaan kondisioner bahan kulit (hanya untuk sofa berbahan kulit).

#Rumahminimalis #Berbagiidea #Berbagicerita #Bisadarirumah #Gridnetwork #Rumahtropis

(*)

Tag

Editor : Maulina Kadiranti

Sumber intisari