IDEAOnline-– Ruparupa.com, penyedia kebutuhan rumah tangga, furnitur, dan gaya hidup, luncurkan program promo untuk selama Ramadan.
Menjadi distributoronlineresmi untuk produk dari berbagai unit bisnis Kawan Lama Group, Ruparupa.com merayakan hari jadinya yang keenam tahun ini.
Perayaan ulang tahun menjadi spesial karena bertepatan dengan bulan suci Ramadan.
Dengan mengusung tema #FUNtaSIX, Ruparupa.com mengajak para pelanggan setianya untuk menjalankan ibadah puasa dengan Fun dan aSIX meski masih dalam masa pandemi.
Sesuai dengan tema yang diusung, Ruparupa.com ingin berbagi kebahagiaan dengan menghadirkan #FUNtaSIX promo kepada para pelanggan yang siap menyambut bulan Ramadan.
Aneka produk kebutuhan rumah tangga, furnitur, dan gaya hidup bisa ditemukan untuk mendukung kegiatan selama puasa.
Mulai dari berkreasi di dapur untuk membuat hidangan sahur dan berbuka, menata kembali rumah agar bisa memberikan nuansa dan semangat baru, hingga berolahraga untuk menjaga kebugaran tubuh selama menjalankan ibadah puasa.
Tidak ketinggalan, berbagai produk pendukung kesehatan yang dibutuhkan untuk menjaga protokol kesehatan di masa pandemi juga bisa didapatkan, mulai dari rangkaian cairan pembersih dan disinfektan, tisu basah antiseptik, masker kain dan medis, penjernih udara, hingga pengisap debu.
Berbagai penawaranuntuk berbagai kebutuhan rumah, furnitur, dan gaya hidup dapat dinikmati oleh para pelanggan setia hingga 8 Mei 2022 nanti.
Baca Juga: Tips Membeli Tanaman Anggrek bagi Pemula, Harga dan Tempat Belanja
Baca Juga: Penting Diketahui sebelum Menggunakan PVC Laminasi untuk Interior
Mulai daricashbackhingga Rp1,6 juta,flash saleuntuk beragam produk setiap hari dari Senin sampai Jumat, beragam hadiah menarik untuktop spender, serta voucher diskon belanja dan potongan harga hingga Rp660 ribu dari berbagai unit bisnis Kawan Lama Group seperti ACE, Informa, Toys Kingdom, dan Krisbow, serta Bank mitra-mitra Ruparupa.com, yaitu BRI, HSBC, Mandiri, OCBC, dan lainnya.
Dengan mengusung konsepomnichannelyang menggabungkan pengalaman belanjaonlineyang terhubung dengan jaringan tokoofflineritel Kawan Lama Group (ACE, INFORMA, Toys Kingdom dan lainnya), Ruparupa.com memastikan pengalaman berbelanja yang praktis dan menyenangkan melalui fasilitas STOPS (Store Pick-Up Service)di mana pelanggan yang berbelanja diwebsiteatau aplikasi seluler dapat mengambil produk yang dibeli di toko kapan saja.
Di samping itu, aplikasi Ruparupa.com juga mendukung kenyamanan saat berbelanja di toko ritel Kawan Lama Group melalui beragam fasilitas mulai dari Scan and Shop, di mana pelanggan dapat mentransaksikan belanjaannya melalui aplikasi hanya denganscan barcodeproduk yang diinginkan.
Fitur “Coba di Ruangan Saya” menarik juga untuk dicoba. Memanfaatkan teknologi Augmented Reality (AR) pelanggan bisa mencoba produk di ruangan secara virtual. Ini sangat membantu untuk berbelanja produk furnitur.
Ada juga kemudahan berbelanja Shop The Look yang memudahkan pelanggan memilih barang dengan melihat gambar.
Pun program terbaru Ruparupa.com, Refer and Earn di mana para pelanggan berkesempatan mendapatkanvoucherpotongan harga berkali-kali dengan mengajak rekannya mengunduh aplikasi dan belanja di Ruparupa.com.
Baca Juga: Bersih-Bersih Rumah Bikin Capai? Ini Tips agar Hemat Tenaga dan Waktu!
Baca Juga: Cara Menerapkan Furnitur Antik untuk Ciptakan Ruang Bernuansa Vintage
“Kami berkomitmen untuk terus meningkatkan dan memberikan produk dan layanan terbaik, serta siap menjadi andalan keluarga untuk memenuhi semua kebutuhan rumah, furnitur, dan gaya hidup. Karena, kami percaya bahwa setiap orang bisa mendapatkan dan memberikan yang terbaik, terutama untuk keluarga dan rumah mereka," ujar eresa Wibowo, Chief Executive Officer Ruparupa.com.
Budiono Darmawan selaku Chief Marketing Officer Ruparupa.com menuturkan, “Sama halnya dengan semangat Ramadan yang kami usung yaitu #AwalYangBaru, kami juga percaya di usia yang baru ini juga menjadi #AwalYangBaru untuk harapan yang lebih baik untuk kita di masa depan.”
Cek berita seputar hunian dan inspirasi terkini di websitewww.ideaonline.co.id,Facebook IDEA Online,TikTok IDEAonline,Instagram @ideaonline,Instagram @tabloidrumah, danYoutube IDEA RUMAH.
#Rumahminimalis #Berbagiidea #Berbagicerita #Bisadarirumah #Gridnetwork #Rumahtropis #ConsciousLivingIDEA #ConsciousLiving
(*)