Tak Aneh Lagi, Ternyata Ini Penyebab IDEA Lovers Mengantuk Saat Hujan

Minggu, 24 April 2022 | 08:00
Unsplash/Amin Hasani

Ini Alasan Mengapa Suara di Musim Hujan Bisa Membuat Anda Mengantuk

IDEAonline -Saat mendengar kata “hujan”, mungkin yang ada di kepala kita adalah tidur, jalanan basah, dan mager.

Jika ditanya apakah makna hujan tersebut, mungkin beberapa dari IDEA lovers akan mengatakan bahwa hujan ada butir-butir air yang turun dari langit menuju permukaan bumi.

Saat musim hujan, berdiam diri di rumah sambil selimutan adalah hal yang menyenangkan dan membuat tubuh hangat.

Tak hanya itu, pada musim iniorang cenderung lebih mudah mengantuk.

Kompas.com
Shutterstock

Tak Aneh Lagi, Ternyata Ini Penyebab IDEA Lovers Mengantuk Saat Hujan

Baca Juga:Hendak Mengganti Sofa Kulit? Ternyata Ini Perbedaannya Sofa dengan Kulit Asli, Suede dan Kulit Imitasi

Baca Juga:Bukan Sekedar Bikin Adem, Simak Alasan Kenapa IDEA lovers Harus Menanam Pohon di Rumah!

Tak hanya dikarenakan oleh cuaca sejuk yang ditimbulkan, tetapi juga suara rintik hujan membuat perasaan menjadi damai.Seperti dikutip dari kompas.com, kecenderungan orang mengantuk saat mendengar bunyi rintik hujan disebabkan oleh cara otak menafsirkan suara yang didengar.Menurut Orfeu Buxton, profesor kesehatan biobehavioral dari Universitas Pennsylvania, seperti yang dilansir dari Live Science, suara yang lamban dan teratur adalah jenis suara yang tak mengancam.

Itulah mengapa jenis suara seperti ini menenangkan.

Baca Juga:Jelang Lebaran, Jangan Sampai Taman Tampak Berantakan, Lakukan 3 Hal Ini!

Baca Juga:Mulai dari Mengganti Karpet dan Membersihkan Peralatan Makan, Ini 5 Hal yang Tak Boleh Ketinggalan Saat Mempersiapkan Idul FitriTak hanya sekedar volume suara (seperti suara lamban dan teratur), karakter suara dapat memicu sistem kewaspadaan yang membuat otak mengantuk. Sehingga, suara telepon dan dering alarm memicu kekhawatiran dan membuat orang terbangun dari tidur atau menghilangkan rasa kantuk.“Jenis kebisingan suara menentukan apakah IDEA lovers akan terbangun atau tidak, karena tergantung tingkatannya, suara akan diproses berbeda oleh otak,” ujar Orfeu Buxton.

Sehingga, tak mengherankan bila alat bantu tidur bertemakan air dalam bentuk aplikasi menjadi populer beberapa tahun belakangan ini.Nah, ini bisa menjadi tips bagi yang kesulitan tidur di malam hari, IDEA Lovers!

Semoga dapat tidur nyenyak!

Cek berita seputar hunian dan inspirasi terkini di websitewww.ideaonline.co.id,Facebook IDEA Online,TikTok IDEAonline,Instagram @ideaonline,Instagram @tabloidrumah, danYoutube IDEA RUMAH.

#Rumahminimalis #Berbagiidea #Berbagicerita #Bisadarirumah #Gridnetwork #Rumahtropis #ConsciousLivingIDEA #ConsciousLiving

(*)

Editor : Maulina Kadiranti

Baca Lainnya