IDEAonline-Keracunan kehamilan adalah kondisi medis yang dialami oleh sekitar delapan persen wanita hamil di seluruh dunia.
Jika tidak dideteksi dan ditangani sejak dini, kondisi ini dapat menimbulkan dampak yang berbahaya bagi kesehatan ibu dan janin.
Keracunan kehamilan merupakan istilah yang dulunya digunakan untuk menyebut preeklamsia.
Kondisi ini bisa muncul setelah kehamilan memasuki usia di atas 20 minggu, di akhir trimester kedua atau ketiga.
Salah satu paparan zat kimia adalahbahan pembersih perabot rumah juga bisa saja berbahaya bagi IDEA lovers yang sedang hamil.
Baca Juga:Terungkap Penyebab Mesin Cuci Bisa Jamuran, Jangan Lagi Tumpuk Baju Kotor, Ini Solusinya!
Meskipun bahan yang digunakan tercantumpada kemasan, IDEA lovers mungkin tidak tahubahan kimia mana yang bisa membahayakan janin.
Untuk mengantisipasinya,IDEA lovers bisa membuat produk pembersih sendiri yang murah dan efektif membersihkan kotoran.
Selain itu, juga aman bagi Si Kecil dan juga keluarga.
DikutipNakita.iddarifitpregnancy.com,berikut beberapa racikan bahan pembersih perabotanrumah yang lebih sehat dan aman:
1. Pembersih serbaguna
Baca Juga:Bagaimana Cara Mengusir Noda Kuning pada Dudukan Toilet? Tinggal Siapkan Pasta Bumbu Dapur Ini!
Campur ½ sendok teh soda cuci (sodium carbonate), 2 sendok teh boraks, ½ sendok teh sabun cair berbasis tumbuhan (nabati), dan 2 cangkir air panas dalam botol semprot.
Kocok dengan baik.
Namun, perlu diperhatikan meskipun soda dan boraks adalah mineral alami, kedua bahan tersebut juga berbahaya karena beracun jika tertelan.
Sehingga pastikan untuk menjauhkan bahan tersebut dari jangkauan anak-anak.
2. Pembersih disinfektan
Campurkan ½ cangkir air hangat, ½ cuka putih dan 2 sendok makan jus lemon segar ke dalam botol semprot.
Tambahkan 15 tetes minyak pohon teh.
Baca Juga:Bagaimana Cara Mengusir Noda Kuning pada Dudukan Toilet? Tinggal Siapkan Pasta Bumbu Dapur Ini!
IDEA lovers juga bisa tambahkan beberapa tetes minyak esensial sereh juga.
Taruh di botol dan kocok dengan baik untuk menggabungkan semua bahan.
Minyak pohon teh adalah bahan anti-bakteri alami, juga dapat melawan jamurdan kuman, sehingga IDEA lovers bisa membunuh kuman tanpa menggunakan bahan kimia keras.
3. Pembersih toilet
Taburkan soda kue di sekitar bagian dalam mangkuk toilet, lalu tuangkan 1 cangkir cuka putih setelahnya.
Gosok daerah toilet tersebut dengan sikat toilet, biarkan selama 20 menit, lalu bilas.
4. Pengilapperabotan rumah
Tuang 1 gelas minyak zaitun ke dalam botol semprot yang bersih dan kosong, tambahkan ½ cangkir jus lemon, atau 20-30 tetes minyak esensial lemon.
Kocok botol baik sebelum menyemprotkan ke perabotan kayu atau lemari untuk dibersihkan, lalu usap dengan kain lembut.
5. Pembersih kaca dan jendela
Campurkan air dan cuka putih dengan perbandingan 1:1 ke dalam botol semprot, kocok, dan langsung semprotdan gosokagar kaca dan jendela bersih.
6. Penghilang lumut dan jamur
Resep 1: Isi botol semprot dengan air jeruk nipis, semprot ke bagian lumut dan jamur lalu taburi garam dan gosok dengan spons untuk membentuk pasta.
Biarkan selama 20-30 menit, bersihkan dengan lap basah.
Baca Juga:Bingung Saat Menentukan Takaran Air pada Cat? Tak Susah, Ini Caranya
Resep 2: Campur 1 cangkir cuka putih dengan 10 tetes minyak pohon teh ke dalam botol semprot.
Semprot ke permukaan yang berlumut atau berjamur, tunggu sekitar 30 menit, lalu bersihkan dengan kain bersih.
7. Pembersih lantai
Isi ember dengan 1 emberair hangat, tambahkan ¼ cangkir cuka putih dan beberapa tetes sabun cair alami.
Campur, lalu gunakan larutan tersebut untuk mengepel lantai rumah.
Racikan ini aman digunakan untuk sebagian besar jenis lantai.
Namun jika lantai IDEA lovers terbuat dari keramik atau batu halus seperti marmer, jangan gunakan cuka.
Sebagai gantinya, campur beberapa tetes sabun dengan kadar pH netral dengan air untuk membersihkan lantai.
Itu dia racikan pembersih alami yang aman digunakanbagi IDEA lovers yang hamil.
Selamat mencoba, ya!
Cek berita seputar hunian dan inspirasi terkini di websitewww.ideaonline.co.id,Facebook IDEA Online,TikTok IDEAonline,Instagram @ideaonline,Instagram @tabloidrumah, danYoutube IDEA RUMAH.
#Rumahminimalis #Berbagiidea #Berbagicerita #Bisadarirumah #Gridnetwork #Rumahtropis #ConsciousLivingIDEA #ConsciousLiving
(*)