Inspirasi Desain Dapur Minimalis untuk Pemilik Rumah Sempit

Jumat, 21 Oktober 2022 | 11:22
Widane Rostieka Martary

Dapur Minimalis dengan Storage Terbuka dan View ke Taman Mungil, Jadi Makin Nyaman di Dapur!

IdeaOnline–Bagi pemilik rumah dengan luas lahan yang minimalis, menyiasati ruang agar tampak luas merupakan sebuah keharusan. Tujuannya, untuk membuat rumah terasa nyaman untuk ditinggali.

Pemilik rumah dengan luas lahan kecil memilih furnitur yang multifungsi, cermat memanfaatkan ruang untuk menyimpan barang supaya tidak terkesan berantakan, serta memilih perabot dengan ukuran yang tidak terlalu besar.

Tantangan lainnya, mendesain semua ruangan terasa lega dan efisien untuk digunakan. Salah satunya adalah area dapur.

Mengingat lahan yang tersedia terbatas, tak sedikit rumah berlahan sempit dibangun dengan konsep dapur minimalis, alias hanya memiliki tempat cuci piring dankitchen tableuntuk menaruhkompor.

Baca Juga: Mulai Hari Ini Ketahui Unsur Pembentuk Api di Rumah, Ternyata Cara Memadamkan yang Aman Bukan Cuma dengan Air!

Kondisi ini membuat pemilik harus mendekor dapur minimalis seefisien mungkin agar area ini tetap terlihat lega dan rapi. Adapun cara ini bisa dilakukan dengan menggunakan konsep desain dapur minimalis.

Berbeda dengan desain dapur pada umumnya, desain dapur minimalis mengutamakan penampilan dapur yang rapi dan minim aksesori. Di samping mudah dibersihkan, peralatan dapur juga tampak lebih rapi karena disimpan di kabinet tertutup.

Nah, bagi Anda yang ingin mendekorasi dapur dengan desain dapur minimalis, berikut lima inspirasi desain yang bisa dicoba.

1. Dapur minimalis bernuansa putih

Idea.grid.id

Ilustrasi backsplash dari cermin di dapur putih, memeberi kesan bersih dan mewah.

Dilansir dariHomes and Gardens,desain dapur minimalis identik dengan warna putih. Pasalnya, pemilihan warna putih, baik untuk cat tembok maupun lantai, akan membuat dapurtampak bersih dan lapang.Apabila akan menggunakankitchen set,pilihwarna netral, seperti cokelat muda atau abu-abu.

Jika ingin tampak seragam, memilihsetiap elemen furnituryang berwarna putihjuga bisa jadi pilihan. Agartidak terlihat pucat,tambahkan elemenlogam sepertilampu gantungstainless,kursi makan dengan kaki-kaki berwarnasilverataugold, atau kompor dan ovendengan warna metal.

2. Dapur minimalis modern

Idea.Grid.Id

Ilustrasi dapur modern.

Jika ingin memiliki dapur bernuansa modern, Anda bisa memilih warna abu-abu untuk tembok dan jugakitchen set.Perbanyak lemari penyimpanan di bagian bawah dan atas agar dapur terlihat lebih rapi.

Agar terhindar dari kesan ramai, pastikan menggunakan kompor, wastafel, keran, serta penanak nasi dengan warna yang sama. Bila perlu, Anda juga bisa menambahkan lampuLEDstripdi sudut-sudut lemari agardapur terlihat lebih cantik.

3. Dapur minimalisalaJapandi

Kompas.com

Desain Ala Japandi

Desain dapur minimalis lain yang bisa jadi pilihan adalah dapuralaJapandi. Dilansir dariGrundig, Japandi merupakan perpaduan desain antara Japanstyledengan Skandinaviastyle.

Selain mengadopsi konsepopen spaceyang khasSkandinavia, desain dapur minimalisJapandijugamemasukkan elemen alam yang khasJepang, termasuk aksen kayu dan bambu.

Untuk mengadopsi konsep ini, Anda bisa memadukan warna alam seperti cokelat dengan aksen kayu, lalu gabungkan dengan lampu ataubacksplashberwarna cerah. Jika masih memiliki sedikit ruang, tambahkan tanaman hijau di pojok dapur sebagai pemanis.

4. Dapur minimalis terbuka

Foto Richard Salampess y

Desain dapur terbuka agar mudah diakses.

Jika dapur rumah memiliki konsep terbuka atau menyatu dengan ruang tengah, Anda bisa memanfaatkan desaindapurminimalis terbuka sebagai inspirasi.

Untuk memberi sekat pada ruangan, susun konsol penyimpanan menjadi bentuk “U”, lalu tambahkan kursi bar di bagian yang mengarah ke ruang tengah. Dengan konsep ini, konsol yang ada di area perbatasan antara dapur dan ruang tengah dapat dijadikan sebagai barmini. Nantinya, bar mini tersebut juga dapat digunakan sebagai area makan.

5. Dapur minimalis sederhana

Jika ingin lebih hemat bujet, Anda juga bisa membuat dapur minimalis dengan desain sederhana. Caranya,dengan mengombinasikankitchen setbermaterial kayu dengan dinding keramik sebagaibacksplash.

Selanjutnya, gunakan perabotan dapur dengan warna putih sebagai penetral ruangan. Apabila ruang penyimpanan yang ada terbatas, menggantungkan alat masak di atas tempat cuci atau kompor bisa dipilih sebagai alternatif.

Namun, perlu diingat agar tidak menggantung alat masak terlalu banyak agar tampilan dapur tidak tampak berantakan.Janganlupa untuk selalu membersihkan dapur setelah dipakai.

Batasi jenis perabotan yangAndamasukkan ke dalam dapur. Anda cukup memasukkankompor, kulkas, dan wastafel. Selain itu,Anda bisa menggantungkan alat masak di tembok dekatkompor agar mudah diambil saat akan memasak.

Tag

Editor : Sheila Respati