IDEAOnline -Dapur minimalis sendiri memang tidak jauh dari konsep interior minimalis yang sudah sering kita ketahui di pasaran.
Desain minimalis adalah konsep desain yang menggabungkan antara estetika dan kesederhanaan.
Hasilnya pun adalah gaya dekorasi rumah yang luwes dan tidak berlebihan namun memiliki banyak manfaat maksimal.
Pertimbangan Beli Engsel Lemari Dapur
Engsel, rel laci, roda laci, handle pintu, atau kunci yang di dunia dapur dikenal dengan nama fitting, sangat besar perannya dalam operasional berbagai elemen di dapur.
Desain lemari dan dapur yang paling konvensional pun sudah menggunakanfittinguntuk mendukung fungsinya.
Baca Juga: Minat Bangun Dapur Minimalis? Ini Kisaran Biaya Saat Belanja Material
Baca Juga: Kisaran Harga 17 Material Lemari Dapur Minimalis dan Tabletop
Ketika desain makin berkembang, makafittingpun menjadi solusi yang signifikan pada perubahan ini.
Tanpafitting, lemari-lemari dan dapur menjadi standar, baik fungsi dan bentuknya, hanya seperti yang terlihat secara kasat mata.
Meski peranfittinglebih ke fungsi, namun karena tuntutan saat ini, maka industrifittingmakin berkembang dengan teknologi baru dan inovasi produknya.
Maka peranfittingyang fungsional bertransformasi ke peran estetika danlifestyle.
Sebuah dapur yang sederhana bisa diubah menjadi dapur yang canggih dan luar biasa karena kehadiranfitting.
Nah, apa saja yang perlu IDEA lovers perhatikan saat ingin membeli dan menggunakan fitting?
Cara Memilih
Baca Juga: Ingin Ganti Table Top di Dapur Minimalis? Ini 5 Material Wajib Tahu
Baca Juga: 4 Kunci Hadirkan Dapur Minimalis di Rumah
Pertimbangan memilih fitting yang utama adalah sesuai kebutuhan, akan digunakan untuk apa.
Apakah privat, semi, atau full komersial.
Privat, bisa memilih sesuai keinginan IDEA lovers.
Bisa memilih yang terbaik dangan dana yang tak terbatas, atau terbatas dengan dana yang IDEA lovers punya.
Komersial, misalnya buat klaster atau perumahan, hotel, apartemen.
Full komersial, penggunaan yang sangat masif dan banyak, tapi kualitas tetap terjaga.
Engsel, kunci, rel standar itu masuk yang komersial
Pilihan Merek
Ada begitu banyak produk fitting yang diciptakan oleh aneka industri, dari pasar kelas atas maupun bawah.
Hafele, Blum, dan Hettich adalah contoh merek produk kelas atas.
Sedangkan Ferrari dan Huben adalah 2 contoh merek untuk pasar kelas bawah.
Pemasangan Harus Benar
Fitting tidak bisa berdiri sendiri, dia menjadi bagian dari sebuah produk.
Fitting harus dirakit sesuai dengan aturan perakitan yang ditetapkan.
Sebagus apapun produk fitting yang digunakan ketika implementasinya tidak baik dan tidak tepat akan sayang (sia-sia).
Maka industri fitting, seperti Hafele misalnya, memberi pelatihan perakitan fitting.
Sebaiknya menggunakan tenaga ahli kalau tak bisa merakit sendiri.
Produk fitting standar (fast moving), masyarakat awam umumnya dapat memasang sendiri.
Namun untuk fungsi yang di luar standar, bisa bertanya dan menggunakan jasa tenaga ahli
Cek berita seputar hunian dan inspirasi terkini di websitewww.ideaonline.co.id,Facebook IDEA Online,TikTok IDEAonline,Instagram @ideaonline,Instagram @tabloidrumah, danYoutube IDEA RUMAH.
#Rumahminimalis #Berbagiidea #Berbagicerita #Bisadarirumah #Gridnetwork #Rumahtropis #ConsciousLivingIDEA #ConsciousLiving
(*)