Ruang makan milik keluarga Cahyo Utomo ini memang sengaja tidak dibuat terlalu besar, karena total anggota keluarga ini hanya empat orang. Sehingga tidak membutuhkan ruang makan yang besar karena akan memakan tempat. Meja makan ini sebenarnya untuk empat orang tapi bila sang pemilik menginginkan makan malam berdua dengan pasangan maka meja dan kursi makan itu tinggal geser sampai mentok ke dinding ruangan.
Yang unik di ruangan ini adalah adanya kolom tiruan dan perpaduan warna tembok dan furnitur di ruang ini terlihat serasi. Penataannya pun simetris. Dua lemari ditempatkan agak ke sudut. Meja diletakkan ditengah-tengah di bawah lampu. Warna biru dan kuning merupakan kombinasi yang cantik untuk ruangan makan.
Foto: Dok Idea
Properti: Kediaman Cahyo Utomo