Sesuaikan Keramik dengan Gaya Mandi Anda

Kamis, 15 Mei 2014 | 06:10
Devi F. Yuliwardhani

Sesuaikan Keramik dengan Gaya Mandi Anda

iDEAonline.co.id -Lantai kamar mandi rentan diserang lumut dan jamur. Untuk menghindarinya, Anda tentu perlumemilih lantai keramikyang tepat. Dengan lantai keramik, kamar mandi terkesan lebih bersih.Memilih keramik yang baik untuk kamar mandi bergantung pada cara mandi Anda, yaitu "mandi basah" atau "mandi kering".

Jika Anda mandigebyar-gebyurdengan gayung sampai lantai kamar mandi basah, berarti gaya mandi Anda termasuk dalam kategori "mandi basah". Untuk kebiasaan seperti ini, Anda perlu jenis keramik berglazur dan kedap air.

Sedangkan mandi menggunakanbathtubdisebut sebagai cara "mandi kering". Umumnya cara mandi ini tidak membuat lantai kuyup semua. Dengan demikian, Anda boleh menggunakan keramik berglazur saja dan tak dilarang juga memakai jenis lainnya.

Keramik berglazur rata-rata bertekstur kasar dengan motif. Walau kasar, Anda tetap bisa memilih yang tidak sampai melukai kaki. Asal tidak membuat lantai licin, keramik ini cocok untuk kamar mandi.

Lalu bagaimana dengan dinding? Sebaiknya pakai dinding kamar mandi berjenis tahan air. Bila keramik menjadi pilihan Anda, pilihlah yangglossy, tapi tidak licin saat terkena air. Dengan jenis ini, dinding kamar mandi Anda akan cepat kering.

Tinggi keramik di dinding sebaiknya setinggi badan orang, yakni 160 --180cm. Boleh juga lebih tinggi lagi, misalnya 2m. Tak ada salahnya juga memasangnya hingga setinggi langit-langit. Tetapi, Anda perlu mempertimbangkan juga aspek estetika.

Pilihlah motif keramik yang menyerupai marmer, awan, serat kayu, atau keramik mozaik. Untuk menambah keunikan ruangan, pakai keramik dekoratif sesuai ukuran dan motif yang diinginkan. Jika ingin lebih manis, pasang jugaborderdanplinthdi dinding sesuai kebutuhan.

Sumber: Majalah iDEA, Maret 2004

Editor : Devi F. Yuliwardhani