Hitam Putih Tak Mati Gaya!

Kamis, 09 Juni 2016 | 08:10
Devi F. Yuliwardhani

Hitam Putih Tak Mati Gaya

iDEAonline.co.id - Tidak harus selalu menerapkan warna-warna terang ataupunpalepada ruangan Anda. Kombinasi warna hitam-putih juga oke diterapkan pada salah satu sudut di rumah Anda. Di ruangan baca, misalnya. Penempatan beraneka ragam aksesori yang terkesan ringan, dengan padu padan hitam-putih membuat ruangan baca Anda terlihat manis dan bergaya, loh!

Ada beberapa aksesori yang dapat mempercantik ruang baca Anda. Pertama, asbak berbentuk bulat warna hitam dengan bagian penutup warnasilver. Apabila penutup asbak ini dibuka dapat difungsikan untuk menampung abu rokok. Anda juga dapat menggunakan jam dinding berbentuk segi empat yang terbuat daristainless steelberwarna hitam. Bidang jam berukuran 50cm x 50cm.Artworkberbentuk kepala rusa warna silver yang terbuat dari keramik dapat menjadi pemanis ruangan.

Kalender dan jam digital yang lembarannya secara otomatis akan berhanti hari dan waktu ini juga wajib dimiliki dan dipasang di ruangan Anda. Kalender dan jam digital tersebut terbuat dari bahanstainless steeldengan tinggi 15cm. Anda juga dapat meletakkannya di atas meja kerja. Jangan lupa untuk menyertakanpop single chairdengan desain dalmation padaupholstery­-nya di ruangan ini. Empat kaki yang ramping terbuat dari baja nirkarat. Terlihat eye-catchy jika diletakkan di sudut kamar tidur atau ruang baca. Yang terakhir, lampu meja dengan kain beludrtu warna hitam sebagai penutup kap. Material kaca pada kaki, membuat lampu berukuran 64,5cm x40cm ini tampil semakn anggun.Oleh: iDEA/Astri, Mega RudyantoFoto: Dok. iDEA/Melo

Properti: Fuse Lighting, Jalan Ampera Raya 12, Jakarta Selatan

Editor : Devi F. Yuliwardhani