Ini Dia 7 Inspirasi Desain Dapur Modern yang Bisa Buat Kamu Ketagihan Renovasi!

Senin, 11 Desember 2017 | 00:40
Maulina Kadiranti

Ini Dia! 7 Inspirasi Desain Dapur Modern

iDEAonline - Memang benar dapur rentan 'dikotori' oleh noda-noda hasil kegiatan memasak seperti minyak, air, dan bahan-bahan memasak lainnya.

Tapi coba pikirkan lagi, dengan mengubah desain dapur menjadi lebih menarik, bukankah Anda akan lebih bersemangat memasak?

Ditambah lagi, Anda akan lebih berhati-hati menjaga kebersihan dapur. Jadi, tunggu apa lagi?

Sebelumnya, mari tengok 7 inspirasi desain dapur moderndi bawah ini.

Kesan hangat dan natural

Memasak sambil menonton televisi? Kenapa tidak? Buat rak multifungsi di dekat dapur Anda untuk menaruh barang-barang seperti buku resep dan tentunya, televisi.

Gunakan material kayu untuk menciptakan kesan hangat dan natural.

Paduan kayu dan stainless steel

Bahan kayu tidak selalu berkesan kuno lho, justru Anda bisa meniru desainnya seperti gambar di atas sehinggal tampilannya seperti dapur modern.

Padukan kayu dengan stainless steeldan ingat untuk selalu memilih kabinet dengan bentuk tegas untuk kesan modern.

Warna dinamis

Dapur berwarna ungu memperlihatkan Anda adalah seorang ibu rumah tangga modern yang siap beradaptasi dengan perubahan zaman dan tentunya memiliki selera tinggi.

Jangan takut menggunakan warna-warna yang menunjukkan identitas wanita dinamis seperti Anda.

Chic dan funky

Tiru dapur ala Hollywoodyang sering kita lihat di film-film. Gunakan bahan seperti marmer untuk menciptakan kesan berkelas dan mewah, serta lampu gantung dengan bentuk unik yang membuat dapur Anda semakin terlihat chicdan funky. Mau benar-benar terlihat seperti dapur Hollywood? Buat gantungan yang berfungsi menggantung aneka peralatan dapur Anda.

Apa lagi yang bisa kita komentari tentang dapur di atas ini? Kesan modern sungguh mengena dan satu-satu cara untuk mewujudkannya, konsultasikan dengan ahlinya dan tukang langganan Anda.

Hitam-putih

Dapur ini terlihat manis karena kesederhanaannya namun tetap tidak lepas dari kesan modern. Pasang kabinet berwana putih yang dipadukan dengan dinding berwarna hitam. Buat dapur agar terlihat seminimalis mungkin namun tetap memiliki sentuhan modern.

Dominan dengan merah

Warna apa lagi yang lebih pantas menggambarkan ambisi dan keberanian di zaman modern selain warna merah. Tunjukkan bahwa Anda adalah orang yang siap menghadapi segala tantangan dan akan terus bergerak maju.

Editor : Maulina Kadiranti