Rumah ini menerapkan gaya modern tropis yang kokoh dan megah. Tampilannya menawan. Rangkaian batu alam tampil di sisi luar dan dalam bangunan. Tampak sebuah komposisi paduan material --didominasi material lokal-- yang pintar, sehingga harga pun lebih terjangkau.
Muka rumah berbalut dinding dan kolom beton yang kokoh. Arsitek Jeffrey Budiman berhasil mewujudkan keinginan pemilik yang menginginkan rumah berkesan luas dan megah. Berada dihunian ini seolah tengah berada di gedung besar, layaknya seluas 1.000m². Padahal luas bangunannya hanya 600m², yang berdiri di atas lahan 480m². Tampak dari muka rumah, arsitek banyak menerapkan konsep terbuka dengan banyaknya bukaan lebar pada hunian. Permainan lighting pada muka rumah sukses membuat hunian tampil lebih eksotis.
Foto : Dok.iDEA
Properti : Hunian Harja Sigit dan Melan, Alam Sutera