Simpel! Kiat Sederhana untuk Teras Indah

Kamis, 13 Maret 2014 | 04:30
Devi F. Yuliwardhani

Simpel! Kiat Sederhana untuk Teras Indah

Terasadalah sesuatu yang penting untuk ada di rumah. Dengan terasyang cantik, keluarga bisa menemukan waktu menyenangkan untuk bincang-bincang hangat. Agar tampilan rumah terlihat maksimal, perlu mendekorasi terasdengan tepat.

Terasmerupakan transisi atau perbatasan ruangan di dalam dengan ruangan di luar rumah. Oleh karena itu, mendesain dan menata teras perlu memperhatikan beberapa hal.Berikut ini adalah kiat sederhana untuk teras indah di rumah Anda.

1. Funitur dan aksesoris

Funitur dan aksesoris yang kita letakkan pada teras, akan sangat bergantung pada lokasi dan fungsi dari terastersebut. Untuk teras dengan ukuran kecil, desain yang terlalu kompleks dan aksesoris yang terlalu banyak tidak dibutuhkan. Gunakanlah model yang sederhana dengan furnitur yang benar-benar dibutuhkan.

2. Material funitur

Setelah menentukan desain, hal lain yang tidak kalah penting adalah menentukan material yang akan digunakan. Kita harus juga mempertimbangkan apakah 'hujan' mampu merusak funitur tersebut. Menggunakan bahan dasar besi, bisa menjadi pilihan yang tepat. Sebenarnya, kita juga bisa tetap menggunakan material kayu, asalkan perlindungannya terjaga dengan baik.

3. Fokus pada kenyamanan

Terasadalah sesuatu yang populer untuk istirahat dan relaksasi, karena itu penting agar teras dirancang senyaman mungkin.

4. Menambahkan beberapa tanaman

Tumbuhan bisa membuat terasminimalis menjadi lebih hidup. Jika rumah atau apartemen Anda terletak di pusat kota, maka akan cukup sulit untuk menanam banyak pohon hidup.

5. Lampu

Lampu dapat membuat suasana teras menjadi lebih romantis. Jika anda memiliki sebuah meja kecil di terasAnda, coba letakkan lampu elektrik di tengah meja. Lampu tidak hanya membuat teras Anda cantik, tapi juga keseluruhan ruangan.

Sumber: splendidhouse.com

Editor : Devi F. Yuliwardhani