Ini Dia Inspirasi Daur Ulang Pot Menjadi Kisi-kisi Cantik

Selasa, 28 Maret 2017 | 15:20
idea

Ini Dia Inspirasi Daur Ulang Pot Menjadi Kisi-kisi Cantik

iDEAonline.co.id - Barang yang sudah tidak terpakai seringkali kita buang. Padahal, barang bekas tersebut bisa didaur ulang menjadi barang baru yang cantik. Jika Anda memiliki banyak pot yang sudah tidak terpakai, Anda dapat mengkreasikannya menjadi elemen dekoratif pada rumah.

Pada rumah milik A. Bagus Sediadi Bandol Utomo, Ciledug, Tangerang

pot dijadikan elemen penghias pada dinding yang berada di taman. Banyaknya pot yang sudah tidak terpakai dimanfaatkan oleh pemilik rumah sebagai elemen yang menghiasi rumahnya.

Pot disusun sedemikian rupa pada salah satu bidang tembok sehingga membentuk satu pola yang cantik. Pot-pot yang telah disusun ini juga berfungsi sebagai kisi-kisi untuk sirkulasi udara. Warna pot dipilih seragam, yaitu warna hitam. Seluruh pot tersebut berbahan plastik.

Di samping tembok berhias pot ini terdapat taman kecil. Berbagai macam tanaman tersebar, ada yang menggunakan pot dan ada yang tidak. Di salah satu bidang dinding rumah, kita dapat melihat tanaman rambat yang membuat taman semakin asri.

Lokasi: Kediaman A. Bagus Sediadi Bandol Utomo, Ciledug, Tangerang

Foto: Richard Salampessy

Sumber: IDEA doc

Editor : Maulina Kadiranti