5 Benda Wajib di Rumah

Kamis, 10 April 2014 | 10:10
Maulina Kadiranti

5 Benda Wajib di Rumah

iDEAonline.co.id - Bingung karena membeli terlalu banyak barang yang tidak penting?Untuk mengatasi hal tersebut, kami akan berikan list 5 benda wajib di rumah yang harus Anda miliki. Selebihnya? Terserah Anda.

Benda pertama adalah sebuah kabinet atau lemari untuk storagedi rumah dengan desain yang trendi. Anda bisa membuat lemari sesuai dengan kebutuhan atau membelinya ke toko furnitur. Tapi sebelum membeli pastkan dulu kebutuhan akan lemari tersebut akan untuk meletakkan barang apa.

Benda kedua adalah cahaya yang baik. Setiap rumah harus memiliki tata cahaya yang baik agar suasana rumah akan terlihat lebih terang. Sekarang ini sudah ada berbagai macam warna dan tipe jenis lampu yang sesuai dengan kebutuhan. Pastikan juga membeli lampu hemat energi seperti LED.

Lalu benda lain yang harus Anda punya di rumah adalah kaca. Dengan kaca gantung yang mempunyai desain yang unik dapat mempengaruhi ruang secara keseluruhan. Lalu Anda juga bisa meletakkan karpet untuk beberapa ruangan seperti kamar tidur atau ruang keluarga agar memberikan kehangatan.

Dan yang terakhir adalah tempat tidur. Anda bisa membeli tempat tidur yang nyaman untuk tempat beristirahat. Pastikan juga jangan salah memilih tempat tidur agar tidur Anda tidak terganggu.

Sumber: magforwoman.

Tag

Editor : Maulina Kadiranti